Adapun Muhammad Diandra Trihardika kurang mendapatkan hasil maksimal pada sesi kualifikasi.
"Race kali ini juga cukup berat, semoga pada race kedua saya dapat memberikan kemampuan terbaik saya," kata Diandra, sapaan akrabnya.
![Vega Ega Pratama, menjuarai Race 1 IATC Mandalika 2022 [PT AHM].](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/11/12/51407-iatc-2022-pt-ahm-02.jpg)
Lantas Deksa Almer Alfarezel menjadikan IATC 2022 di Pertamina Mandalika International Circuit sebagai pengalaman berharga.
"Di Race 1 saya beradaptasi sejak free practice dan kualifikasi. Saya mendapatkan berbagai pengalaman dan model untuk perjuangan di race kedua nanti," tukas Deksa Almer Alfarezel yang berlaga sampai finish.
Balapan terakhir IATC 2022 digelar di Mandalika International Street Circuit pada hari ini, Minggu (13/11/2022) pukul 14.00 WIB. Mari dukung bersama, Merah Putih terus berkibar.