Harganya Belum Tembus Rp 1 M, Mobil Listrik Toyota bZ4X Bakal Berikan Pengalaman Seru

Selasa, 08 November 2022 | 14:37 WIB
Harganya Belum Tembus Rp 1 M, Mobil Listrik Toyota bZ4X Bakal Berikan Pengalaman Seru
Toyota bZ4X saat masih berstatus bZ4X Concept [Carscoops.com].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pekan ini, mobil listrik Toyota bZ4X bakal naik panggung untuk diresmikan kehadirannya di pasar Nasional. Khususnya sektor kendaraan elektrifikasi.

Berdasar sumber anonim Suara.com, banderol alias harganya akan lebih maha dari mobil listrik buatan Korea Selatan. Namun di sisi lain, angka belum tembus Rp 1 miliar. Artinya bermain di pasar antara Rp 789 juta hingga Rp 800 jutaan, bila menurut kepada harga Hyundai IONIQ 5.

Lepas dari teka-teka harganya serta kemungkinan segera inden, bagi calon konsumen mobil listrik Toyota bZ4X bakal memiliki sederet kenangan seru bila berhasil meminangnya.

Sebanyak 143 unit mobil battery electric vehicle (BEV) dari PT Toyota-Astra Motor (TAM) untuk mendukung mobilitas delegasi partisipan G20 Summit pada 15-16 November tiba di Pelabuhan Benoa Bali dari Jakarta menggunakan kapal Ro-Ro Cargo Fajar Bahari VI, Senin (31/10). Selain Lexus UX 300e sebanyak 102 unit, TAM telah menyerahkan secara resmi 41 unit Toyota bZ4X kepada Pemerintah melalui Kantor Kementerian Sesneg sebagai wujud dukungan penuh untuk mensukseskan G20 Summit dimana Indonesia menjadi presidensi pada penyelenggaran KTT internasional tersebut. (ANTARA)
Sebanyak 143 unit mobil battery electric vehicle (BEV) dari PT Toyota-Astra Motor (TAM) untuk mendukung mobilitas delegasi partisipan G20 Summit pada 15-16 November tiba di Pelabuhan Benoa Bali dari Jakarta menggunakan kapal Ro-Ro Cargo Fajar Bahari VI, Senin (31/10). Selain Lexus UX 300e sebanyak 102 unit, TAM telah menyerahkan secara resmi 41 unit Toyota bZ4X kepada Pemerintah melalui Kantor Kementerian Sesneg sebagai wujud dukungan penuh untuk mensukseskan G20 Summit dimana Indonesia menjadi presidensi pada penyelenggaran KTT internasional tersebut. (ANTARA)

Seperti pantauan Suara.com, produk ini termasuk dari salah satu official car Konferensi Tingkat Tinggi atau KTT G20 Bali. Sudah pernah muncul di GAIKINDO Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2022.

Baca Juga: Mobil Listrik Toyota bZ4X Sudah Bisa Dipesan, Harganya Diperkirakan Rp 800 Jutaan

Kemudian mengikuti serah-terima atau handover ceremony dari PT Toyota-Astra Motor (TAM) kepada Kementerian Sekretaris Negara atau Kemensesneg. Tujuannya adalah dikapalkan ke Pulau Dewata untuk memberikan layanan mobilitas bagi para delegasi KTT G20 Bali. Sebelumnya, produk ini diberangkatkan dari Jepang.

Selain itu, ada unit Toyota bZ4X yang ikut serta dalam touring mobil listrik dari Jakarta ke Bali dengan inisiasi Kementerian Perhubungan. Di lokasi-lokasi persinggahan, para peserta akan memberikan pemaparan kepada khalayak umum tentang semangat menggunakan kendaraan elektrifikasi.

Toyota bZ4X adalah salah satu dari produk mobil listrik Toyota yang termasuk dalam serial "bZ" atau singkatan dari Beyond Zero. Diartikan sebagai kendaraan tenaga non-BBM dengan kontribusi nol emisi alias zero emission bagi lingkungan.

Secara ringkas spesifikasinya, Toyota bZ4X tersedia dalam pilihan penggerak roda Front-Wheel Drive (FWD) dan All-Wheel Drive (AWD). Didukung tenaga 201 dk dari sumber baterai 71,4 kWh. Bisa diisi ulang lewat pengisian daya AC 6,6 kW atau DC 150 kW.

Baca Juga: Mobil Listrik Toyota bZ4X Hadir Minggu Ini, Berikut Bocoran Harganya

Akselerasi Toyota bZ4X dari 0 - 100 km per jam adalah 8,4 detik untuk versi FWD serta 7,7 detik untuk versi AWD. Daya jelajah yang dimilikinya dalam sekali pengisian daya mencapai 460 km.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI