Toyota GR86 Generasi Baru Bakal Punya Pilihan Mesin Hybrid, Platform Andalkan Milik Lexus IS

Senin, 31 Oktober 2022 | 17:00 WIB
Toyota GR86 Generasi Baru Bakal Punya Pilihan Mesin Hybrid, Platform Andalkan Milik Lexus IS
All-New Toyota GR86 di GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Serpong, Tangerang, Banten, Sabtu (14/8/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Toyota selama ini masih konsisten mempertahankan performa dari mesin GR86 sebagai model sport. Namun semangat ramah lingkungan semakin kental, sehingga kabarnya versi terbaru Toyota GR86 nanti akan mendapatkan perubahan signifikan. Salah satunya adalah penyematan teknologi hybrid pada model ini.

Melansir Best Car, mobil ini dilaporkan akan meninggalkan platform Subaru yang selama ini digunakan Toyota. Sebagai gantinya, Toyota GR86 akan menggunakan platform Lexus IS.

Pemilihan teknologi hybrid sendiri diperkirakan menjadi strategi Toyota untuk mengikuti aturan emisi yang semakin ketat.

Lexus IS 500 model year 2022 [Lexus].
Lexus IS 500 model year 2022. Sebagai ilustrasi  [Lexus].

Sementara mesin yang digunakan kemungkinan adalah G16E-GTS 1.6L turbocharged tiga silinder yang sebelumnya juga digunakan pada GR Yaris dan GR Corolla.

Baca Juga: Daftar Tiga Mobil Baru yang Siap Meluncur November 2022, Salah Satunya Honda WR-V

Di atas kertas, output gabungan yang akan dihasilkan tentu akan sama dengan GR Corolla, yakni 300 dk.

Sejauh ini belum ada bocoran terkait harga untuk Toyota GR86 generasi terbaru. Hanya, tidak menutup kemungkinan harga yang ditawarkan nantinya akan jauh lebih mahal.

Sebab kerja sama dengan Subaru untuk berbagi platform sebenarnya merupakan salah saru strategi dari Toyota untuk menekan biaya produksi Toyota GR86.

Baca Juga: Grand Final Yamaha Fazzio Youth Project 2022, 51 Pelajar SMA/SMK se-Indonesia Uji Kemampuan di Babak Juara Nasional

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI