IndoPenske, Kemitraan Indorent dengan Penske dan Mitsui untuk Penyewaan Kendaraan Komersial

Jum'at, 28 Oktober 2022 | 11:00 WIB
IndoPenske, Kemitraan Indorent dengan Penske dan Mitsui untuk Penyewaan Kendaraan Komersial
Jajaran direksi dari Indorent berfoto bersama usai peluncuran logo terbaru di Jakarta, Kamis (27/10/2022). (ANTARA/Chairul Rohman)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Untuk tahun ini kami memiliki unit komersial sekitar 3.800 sampai dengan 4.000 unit. Untuk tahun depan dengan adanya kerja sama ini kami akan perkirakan menjadi dua kali lipat jumlahnya," lanjut Harry Pramono.

Ditambahkannya pula bahwa kondisi perekonomian Indonesia, yang cukup stabil dengan pertumbuhan 5,44 persen pada kuartal kedua 2022 memberikan potensi bisnis yang baik bagi masyarakat Indonesia.

Dengan membaiknya kondisi pandemi COVID-19 di Indonesia, perekonomian Indonesia diprediksi akan terus bertumbuh, didukung salah satunya dengan peningkatan mobilitas.

Nilai investasi yang ditanamkan Penske dan Mitsui mencapai Rp 300 hingga Rp 400 miliar dengan porsi terbesar dimiliki Indorent. Dengan perincian 60 persen Indorent dan kedua mitra masing-masing 20 persen.

"IndoPenske akan membawa industri penyewaan kendaraan komersial ke tingkat yang lebih tinggi di Asia Tenggara. Kami sangat menantikan kerja sama yang baik dan mengembangkan bisnis ini," papar Arthur Vallely, Presiden Direktur Penske Truck Leasing.

Sementara itu, General Manager Freight Mobility Solution Business Division,Mitsui & Co., Ltd., Takeshi Mitsui menyatakan, "Kami percaya, bahwa kemitraan strategis ini akan memberikan solusi jangka panjang terbaik bagi pertumbuhan perekonomian di Indonesia."

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI