Harga Mulai Rp 314 Jutaan, Ini Spek Toyota All-New Vios yang Dihadirkan PT TAM

Rabu, 12 Oktober 2022 | 16:17 WIB
Harga Mulai Rp 314 Jutaan, Ini Spek Toyota All-New Vios yang Dihadirkan PT TAM
All-New Toyota Vios yang dipasarkan Rp 314,9 juta - Rp 368,4 juta [PT TAM].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pada hari ini, Rabu (12/10/2022), PT Toyota-Astra Motor (TAM) menghadirkan All-New Vios ke pasar otomotif Indonesia. Gara elegan namun sarat performa menjadi andalan dari model generasi keempat Toyota Vios itu.

Dikutip dari rilis resmi Toyota Indonesia sebagaimana diterima Suara.com, penggunaan platform baru untuk All-New Toyota Vios ini memberikan kesempatan kepada Toyota untuk meningkatkan unsur kenyamanan dengan mengubah dimensi.

Bisa disimak dari postur All-New Toyota Vios yang mengalami ubahan dari generasi sebelumnya. Yaitu dimensi menjadi lebih lebar 10 mm dan lebih rendah 20 mm, serta wheelbase bertambah 70 mm dibandingkan generasi sebelumnya.

Toyota All-New Vios hadir dengan platform baru dan mesin baru 2NR-VE 1.496 cc 4-silinder yang tangguh dan andal [PT TAM].
Toyota All-New Vios hadir dengan platform baru dan mesin baru 2NR-VE 1.496 cc 4-silinder yang tangguh dan andal [PT TAM].

Selain itu, All-New Toyota Vios dilengkapi berbagai fitur terkini untuk mendukung segi safety. Yaitu Toyota Safety Sense (TSS).

"Sejak diperkenalkan 2003, Vios telah membukukan penjualan retail secara total lebih dari 130.000 unit," ungkap Henry Tanoto, Vice President Director PT TAM dalam launching virtual All-New Toyota Vios.

Baca Juga: Mengapa Tidak Tersedia All-New Toyota Vios Versi Hybrid untuk Pasar Indonesia?

Sebagai bentuk apresiasi banyaknya unit sedan ini yang terjual, PT TAM memberikan apresisasi dengan menghadirkan All-New Toyota Vios dalam platform bar.

Harapannya, seluruh aspek eksterior dan interior, serta peningkatan safety feature dan tambahan advance teknologi baru, bisa diterima konsumen.

"Mampu menjawab kebutuhan pelanggan di segmen sedan dan meneruskan perannya sebagai market leader," lanjut Henry Tanoto.

Berikut spesifikasi All-New Toyota Vios

Baca Juga: Penjelasan Toyota Masih Luncurkan Sedan di Tengah Tren SUV

  • Dimensi: panjang 4.410 mm, lebar 1.740 mm, dan tinggi 1.480 mm, jarak sumbu roda (wheelbase) 2.620 mm
  • Desain: grille trapezoidal, bilah hitam kokoh dan bergaya tiga dimensi, lampu depan L-shape LED
  • Grade: G CVT TSS (Toyota Safety Sense), G CVT, dan E M/T
  • Fitur: smartphone connection untuk head unit, Apple CarPlay dan Android Auto Support (AACP)
  • Safety: Toyota Safety Sense (TSS), rem ABS+EBD+BA yang dimaksimalkan piringan cakram di seluruh roda, dual airbags, Parking Sensors, Rear Parking Camera, Hill Start Assist (HSA), dan Vehicle Stability Control (VSC), Traction Control (TC) untuk membantu safety driving di jalan (khusus untuk flagship All-New Toyota Vios CVT TSS)
  • Mesin: 2NR-VE 1.496 cc 4-silinder, teknologi dual VVT-i, distribusi tenaga ke roda depan disalurkan melalui opsi transmisi manual 5-percepatan atau CVT.
  • Tenaga: 106 PS di 6.000 rpm dan torsi 138 Nm di 4.200 rpm
  • Warna: Platinum White Pearl, Attitude Black, Metal Stream Metallic, Grey Metallic, Red Mica Metallic
  • Harga: Rp 314,9 juta - Rp 368,4 juta.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI