Ada Demo di Area Patung Kuda Hari Ini, Pengalihan Lalu Lintas Bersifat Situasional

Rabu, 12 Oktober 2022 | 14:35 WIB
Ada Demo di Area Patung Kuda Hari Ini, Pengalihan Lalu Lintas Bersifat Situasional
Kawasan Patung Kuda Arjuna Wiwaha, Jakarta Pusat, sebagai ilustrasi [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hari ini, Rabu (12/10/2022) demonstrasi digelar di Jakarta Pusat, dan Polda Metro Jaya menurunkan 3.340 personel untuk mengawal jalannya demonstrasi.

Sementara titik konsentrasi massa hari ini terpusat di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat.

"Pada intinya Polda Metro siap mengawal dan menjaga demo supaya tertib dan tidak mengganggu fasilitas umum lainnya. Untuk personel sudah disiapkan 3.340 personel. Kalau untuk pengalihan arus lalu lintas sifatnya situasional," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan dalam keterangannya, Rabu (12/10/2022).

Suasana di Jalan simpang Thamrin - Kebon Sirih, Jakarta, Minggu (6/2). [Suara.com/Septian]
Suasana di jalan simpang Thamrin - Kebon Sirih, Jakarta, menuju kawasan Patung Kuda [Suara.com/Septian]

Polisi mengimbau massa buruh untuk tertib dalam menyampaikan asprisasinya. Massa demo juga diimbau tidak mengganggu kepentingan masyarakat pengguna jalan lainnya.

Baca Juga: Penting Bagi Siswa SMP: Polisi Mengimbau Agar Tidak Bawa Sepeda Motor Bila Belum Memiliki SIM

"Kami harapkan kegiatan demo dilaksanakan secara tertib dan damai serta mengikuti ketentuan yang ada," tutur Kombes Pol Endra Zulpan.

Lebih dari 15 ribu buruh akan menggelar demo di depan Istana Negara, Jakarta hari ini. Ada enam tuntutan yang akan disampaikan dalam demo tersebut.

"Lebih dari 15 ribu orang di Istana mulai pukul 10.00 WIB," kata Presiden Partai Buruh Said Iqbal.

Said mengatakan mereka yang akan mengikuti demo adalah Partai Buruh organisasi serikat buruh, petani, nelayan, guru, perempuan, UPC, PRT, ojol, buruh migran, hingga guru honorer. Rencananya demo akan berlangsung pukul 10.15 WIB di Istana Negara.

"Aksi serempak juga di lakukan di 34 provinsi di kantor gubernur masing masing, seperti di Surabaya, Semarang, Medan, Batam, Makassar, Banjarmasin, Ambon, Ternate, dan lain-lain," jelasnya.

Baca Juga: Jadi Kendaraan Patroli Polisi di Eropa, Motor Listrik BMW CE 04 Hadir di Indonesia dengan Spesifikasi Berikut Ini

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI