Suara.com - Beberapa klub pencinta Volkswagen bakal menggelar kompetisi Drag Race Series VW. Dipentaskan di sirkuit non-permanen Adhi City, Sentul, Jawa Barat, acara akan berlangsung pada 22-23 Oktober 2022.
Dikutip kantor berita Antara dari rilis pers pada Minggu (9/10/2022), balap lintasan lurus drag race akan diselenggarakan dalam tiga seri. Semuanya termasuk agenda nasional Asosiasi VW Indonesia.
Adapun pelaksananya antara lain Volkswagen Beetle Club (VBC), Volkswagen Van Club (VVC), serta Volkswagen Club Bandung (VCB).

Perhelatan VVC Go and Fast sebagai drag race VW seri kedua didukung Adhi City Sentul sebagai pengelola lahan, serta Jakarta Speed Storm (JSS), Volkswagen Indonesia Association (VIA), dan Ikatan Motor Indonesia atau IMI DKI Jaya.
"Harapannya, agar pesta balap drag race ini bisa diikuti dan dinikmati berbagai kalangan pesertanya nanti. Sehingga memuaskan banyak pihak," papar Harvyanto, Ketua Pelaksana VVC Go and Fast dan Kepala Bidang Otomotif VVC.
Karena itu, selain menggelar balap kelas khusus VW, VVC Go and Fast juga membuka kelas untuk peserta umum dengan kendaraan non-VW, baik roda empat maupun roda dua.

"Artinya berbagai mobil non-VW seperti produksi Amerika, Korea dan lain-lain bisa ikut serta, kami sediakan kelasnya juga," jelas Harvyanto.
Ketua Umum VVC, Irjen Pol (Purn) Drs. Pudji Hartanto MM menyatakan gelaran drag race untuk komunitas Volkswagen dan peserta umum ini menjadi obat kerinduan pencinta otomotif Tanah Air. Khususnya dalam menyalurkan hobi setelah sekian lama tertunda akibat pandemi COVID-19.
"Selain itu drag race VVC ini juga untuk merajut dan membangun kembali jiwa sportivitas, kreativitas yang positif di dunia olah raga otomotif, dan tentunya bisa menghasilkan prestasi terbaik untuk negeri ini," tukasnya.
Baca Juga: Skoda Octavia EV Bakal Siap dengan Paket Baterai Canggih dan Platform Volkswagen