Panel instrumen menggunakan layar TFT 10,25 inci, yang terintegrasi map navigasi dan konektivitas langsung melalui BMW Motorrad Connected apps. Headlight sudah dilengkapi powerful LED dan Adaptive Headlight Pro.
BMW CE 04 hadir dalam dua pilihan warna, yaitu Light White untuk versi standar, sementara versi Avantgarde Style tersedia Magellan Grey dengan jok hitam-oranye. Motor listrik ini dipasarkan Rp 380 juta off the road.