The Best 5 Oto: Prototipe Motor Listrik Bobber RKG 5000, Wisuda Diantar Truk Sampah, Test Drive EV di GIIAS Medan 2022

Jum'at, 07 Oktober 2022 | 07:57 WIB
The Best 5 Oto: Prototipe Motor Listrik Bobber RKG 5000, Wisuda Diantar Truk Sampah, Test Drive EV di GIIAS Medan 2022
Wuling Air ev di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City, Serpong, Tangerang [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
RKG 5000, prototipe motor listrik GESITS gaya bobber rancangan Gubernur Jawa Barat,  Ridwan Kamil di pameran West Java Investment Summit 2022  [ANTARA/HO-Humas Pemda Jabar]
RKG 5000, prototipe motor listrik GESITS gaya bobber rancangan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil di pameran West Java Investment Summit 2022 [ANTARA/HO-Humas Pemda Jabar]

Beberapa saat lalu, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menjajal sepeda motor listrik konversi, juga motor listrik GESITS. Sesudahnya, suami dari Atalia Praratya Kamil ini membuat sketsa sepeda motor listrik gaya bobber.

Kekinian, sketsa motor listrik rancangan sosok yang akrab disapa Kang Emil ini hadir dalam versi prototipe. Yaitu di acara West Java Investment Summit 2022 atau WJIS 2022 di Kota Bandung, Kamis (6/10/2022).

Baca selengkapnya

2. Duet Seru Rider Perempuan dan WR 155 R di Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge Bogor

Dari kesukaan balap road race, Nanda Helmia Pratiwi terjun di sektor roda dua off-road [PT YIMM].
Dari kesukaan balap road race, Nanda Helmia Pratiwi terjun di sektor roda dua off-road [PT YIMM].

Gelaran Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge yang berlangsung pekan lalu di kawasan Sentul, Bogor, Jawa Barat menarik minat Nanda Helmia Pratiwi.  Ia menjadi satu-satunya peserta perempuan dalam acara yang digelar PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) untuk para pencinta off-road roda dua brand Yamaha itu.

Dikutip dari rilis resmi Yamaha Indonesia sebagaimana diterima Suara.com, Tiwi, nama sapaan Nanda Helmia Pratiwi adalah pencinta aktivitas off-road.

Baca selengkapnya

3. Parliamentary Speakers' Summit P20 Didukung Mobil Listrik Buktikan Komitmen Indonesia Akan Elektrifikasi

Hyundai IONIQ 5 di parkir belakang Gedung DPR MPR RI, Jumat (30/9/2022) untuk kegiatan Parliamentary Speakers Summit P20 sejumlah 55 unit [Suara.com/Novian Ardiansyah].
Hyundai IONIQ 5 di parkir belakang Gedung DPR MPR RI, Jumat (30/9/2022) untuk kegiatan Parliamentary Speakers Summit P20 sejumlah 55 unit [Suara.com/Novian Ardiansyah].

Dalam acara Parliamentary Speakers Summit P20 di Jakarta, bagian dari Presidensi G20, para delegasi atau tamu perwakilan berbagai negara asing diantar dan dijemput menggunakan mobil listrik Hyundai IONIQ 5. Kendaraan elektrifikasi yang akan digunakan pula untuk Konferensi Tingkat Tinggi atau KTT G20 Bali.

Baca Juga: Gubernur Jabar Optimis Industri Otomotif Listrik dan Energi Terbarukan di Provinsinya Bakal Lebih Unggul

Dikutip dari kantor berita Antara, Achmad Hafisz Thohir, Wakil Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI berpendapat penggunaan mobil listrik ini menunjukkan bahwa Indonesia berkomitmen melakukan ekonomi hijau.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI