PT AHM Akan Segera Dirikan Pabrik Baru di Cikarang, Benarkah?

Selasa, 27 September 2022 | 17:15 WIB
PT AHM Akan Segera Dirikan Pabrik Baru di Cikarang, Benarkah?
Aktivitas di salah satu pabrik Honda, tampak proses perakitan Honda Sonic 150R. Sebagai ilustrasi [PT Astra Honda Motor]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT Astra Honda Motor (AHM) dikabarkan sedang membangun pabrik baru di kawasan Greenland International Industrial Center (GIIC), Cikarang, Kabupaten Bekasi.

Dari informasi yang diterima Suara.com, pabrik baru dari AHM ini nantinya akan dipersiapkan sebagai Plant 6.

"AHM akan membuat pabrik di Deltamas, lokasinya berada di sebelah pabrik Suzuki, bakal disebut sebagai Plant 6. Mulai beroperasi 2024 untuk produksi," ujar sumber anonim.

Baca Juga: Ini Daftar Ubahan yang Diterima New Honda Vario 125

Lebih lanjut dijelaskannya, pembangunan pabrik baru merupakan strategi PT AHM untuk memindahkan aktivitas produksi dari pabrik Sunter ke Cikarang.

"Kemungkinan aktivitas manufacturing yang ada di Sunter (PCX dan sepeda motor bebek) dipindah ke Cikarang," ungkapnya.

Selain itu, pabrik baru PT AHM dinilai tidak main-main. Pabrik baru tersebut kabarnya disiapkan sesuai dengan anjuran pemerintah menuju industri 4.0.

Dengan demikian, proses pembuatan produk nantinya tidak lagi terlalu banyak melibatkan Sumber Daya Manusia (SDM).

"Semua proses dari casting sampai assembly unit sudah digitalisasi. Untuk menjamin standar kualitas," ungkap sumber anonim itu.

Baca Juga: Baru Saja Meluncur, Ini Target New Honda Vario 125

PT Astra Honda Motor (AHM) Riding Academy. Sebagai ilustrasi [PT AHM via ANTARA].
PT Astra Honda Motor (AHM) Riding Academy. Sebagai ilustrasi [PT AHM via ANTARA].

Ditanyai apakah ada model baru yang akan diproduksi dengan adanya pabrik di GIIC, sumber mengatakan belum mengetahui persis.

"Saya belum tahu kalau itu (produk baru). Tapi bisa saja Honda Forza 250," jelasnya.

Nah, bagaimanan kesahihan kabar dan realisasi Plant 6 PT AHM menarik untuk ditunggu bersama.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI