![New Honda CBR 250 RR resmi meluncur di Indonesia pada Senin (19/9/2022) [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/09/19/91936-new-honda-cbr-250-rr-suaradotcom-manuel-j-01.jpg)
Spesifikasi dan Harga New Honda CBR250RR
Mesin
Varian SP dan SP Quick Shifter dibekali mesin 250cc 2-silinder DOHC 8-katup yang compact
Tenaga maksimal 31 kW (42 PS) pada 13.000 rpm dan torsi maksimum hingga 25 Nm (2,5 kgf.m) pada 11.000 rpm
Mesin 250cc 2-silinder memberikan kelincahan pada CBR250RR sekaligus memperkuat performa sesuai konsep Total Control
Akselerasi 0-200 m: 8,65 detik untuk mencapai jarak 200m
Kecepatan maksimal: 175km per jam
Catatan waktu ini menempatkannya sebagai varian terbaru CBR dengan standar performa tertinggi di kelas super sport 250cc dua silinder.
Bodi
Baca Juga: New Honda CBR250RR Resmi Meluncur di Indonesia, Sematkan Masukan dari Pencinta Supersport
Kategori lightweight supersport, bobot ringan dari New CBR250RR memberikan kemudahan bagi pengendaranya untuk menikmati pengalaman bermanuver yang lebih baik.