Amankah Bila Mitsubishi Xpander Masih Gunakan Pertalite?

Rabu, 14 September 2022 | 19:37 WIB
Amankah Bila Mitsubishi Xpander Masih Gunakan Pertalite?
Petugas mengisi bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertalite ke mobil di SPBU Coco Kuningan, Jakarta, Rabu (30/3/2022). Sebagai ilustrasi [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemerintah telah mengeluarkan wacana memangkas penggunaan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis subsidi Pertalite untuk mobil dengan mesin di atas 1.400cc

Jika benar, pastinya ada beberapa model mobil keluarga yang turut terdampak seperti Mitsubishi Xpander.

Apakah mobil jenis ini cocok untuk menenggak Pertalite?

Director of Sales & Marketing PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Tetsuhiro Tsuchida mengatakan, tidak masalah jika Mitsubishi Xpander menggunakan BBM jenis Pertalite.

Baca Juga: Tiga Produk Baru Suzuki Melantai di GIIAS The Series Surabaya 2022

"Secara teknis tidak masalah, tetap aman (mengkonsumsi Pertalite). Tapi memang bukan jenis itu yang kami sarankan," ujar Tetsuhiro Tsuchida, di Surabaya, Rabu (14/9/2022).

Lebih lanjut, Tsuchida-san menegaskan, bukan berarti kalau salah bahan bakar mobilnya bakal rusak, itu tidak akan terjadi. Sejauh ini belum ada laporan terkait kasus seperti itu.

Tapi memang, sambung Tsuchida-san, konsumsi atau pengaruh bahan bakar juga bergantung pada cara berkendara.

"Karena itu (konsumsi BBM) juga akan berpengaruh kepada kenyamanan," tegas Tsuchida-san.

Buritan New Mitsubishi Xpander, terdapat emblem berdasar variannya [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].
New Mitsubishi Xpander  [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].

Berikut daftar mobil di atas 1.400 cc yang berpotensi dilarang menggunakan Pertalite jika wacana pemangkasan diterapkan:

Baca Juga: Mitsubishi Menyatakan Kenaikan Harga BBM Berdampak Terhadap Penjualan Mobil Baru

Toyota
Avanza (kecuali varian mesin 1.300 cc), Veloz, Voxy, Alphard, Vellfire, Innova (Bensin), Sienta, Vios, Altis, Rush, C-HR, Corolla Cross, Fortuner (bensin), Yaris

Daihatsu
Xenia, Terios, Luxio Gran Max minibus

Suzuki
Ertiga, Baleno, XL7, SX-4, S-Cross, APV

Mitsubishi
Xpander dan Xpander Cross

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI