Winda Erica Ling, Finalis 7 Besar Miss Auto Show GIIAS 2022: Otomotif Bagian dari Lifestyle, Seni yang Menarik

Kamis, 08 September 2022 | 22:58 WIB
Winda Erica Ling, Finalis 7 Besar Miss Auto Show GIIAS 2022: Otomotif Bagian dari Lifestyle, Seni yang Menarik
Finalis Miss Auto Show GIIAS 2022, Winda Erica Ling telah menjadi usher di acara pameran ini mulai 2018 [Suara.com/CNR ukirsari].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Winda Erica Ling, biasa disapa Winda atau Erica adalah salah satu dari Angel, sapaan bagi usher Astra Financial. Ia bertugas di GAIKINDO Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2022 di ICE, BSD City, Tangerang Selatan, Provinsi Banten beberapa pekan lalu (11-21/8/2022).

Prestasi yang diraihnya dalam pameran otomotif itu adalah finalis 7 Besar Miss Auto Show GIIAS 2022. Suara.com mendapatkan kesempatan eksklusif untuk berbincang-bincang dengan kelahiran Cirebon, 17 September 2000 ini.

Winda memaparkan bahwa keikutsertaannya sebagai usher di GIIAS bukanlah hal baru. Ia sudah berkiprah di sini pada 2018, 2019, 2021, serta 2022. Khusus 2020 pergelaran ditiadakan karena pandemi COVID-19.

Baca Juga: Miss Auto Show GIIAS 2022 Elisabeth Chintya: Ibarat Kendaraan, Saya Tipe Mobil Sport

"Sebelumnya, saya menjadi usher untuk beberapa brand otomotif. Dan baru bergabung sebagai Angel di Astra Financial pada 2022, serta berhasil masuk finalis 7 Besar Miss Auto Show GIIAS 2022," ungkap mahasiswi Institut Kesenian Jakarta jurusan Fashion Design itu.

"Terpilih menjadi kandidat Miss Auto Show adalah yang kedua kalinya buat saya. Pertama saat belum menjadi Angel di Astra Financial, dan sekarang dipersiapkan sungguh-sungguh oleh Academy Astra. Jadi meski masih ada rasa nervous, persiapan jauh lebih baik," kisah Winda.

Pehobi nyanyi ini menambahkan bahwa training di Academy Astra adalah pengalaman yang sangat berharga baginya.

Exhibitor Night GIIAS 2022 di ICE, BSD City, Tangerang Selatan juga menggelar penganugerahan kepada para usher lewat acara Miss Auto Show GIIAS 2022 [GIIAS 2022/Seven Events].
Penganugerahan Miss Auto Show dan para Finalis Miss Auto Show 2022.  Winda Erica Ling berdiri nomor dua dari kanan [GIIAS 2022/Seven Events].

"Ketika simulasi penjurian, rasanya lebih seram dibandingkan saat berdiri di depan para juri Miss Auto Show. Lalu belajar tentang brand, materi produk, communication skills, sampai pelatihan catwalk, dengan pembimbing mantan Abang None Jakarta, dan bimbingan dari Angel Astra Financial tahun sebelumnya," cerita Winda.

Salah satu bimbingan penting bagi Winda adalah teknik membangun komunikasi. Mulai cara menghadapi customer, bersikap welcome dengan pengunjung, sampai mengenal berbagai karakter.

Baca Juga: Oliver Blume, Pimpinan Volkswagen: Akan Mempercepat Transisi Menuju Kendaraan Listrik

"Hasilnya, saya lebih percaya diri, dan ini terasa saat presentasi dengan dosen di kampus. Cara bicara saya jadi lebih presentable. Apalagi kuliah saya adalah bidang fashion, sehingga banyak sekali presentasi. Dahulu, terkadang saya tidak berani bicara, sekarang percaya diri," ceritanya disambung senyum semringah.

Penampilan para Angel dari booth Astra Financial dalam tari dan medley lagu Nusantara di acara 17 Agustusan, GIIAS 2022 [Suara.com/CNR ukirsari].
Penampilan para Angel dari booth Astra Financial dalam tari dan medley lagu Nusantara di acara 17 Agustusan, GIIAS 2022 [Suara.com/CNR ukirsari].

Dan tak kalah seru tentang Academy Astra adalah saat Winda Erica Ling memenangkan finalis 7 Besar Miss Auto Show GIIAS 2022.

"Mama tugas di luar negeri, dan Papa ke luar kota, jadi yang menyambut saat turun panggung adalah keluarga baru saya: dari Academy Astra, mulai para mentor, anggota tim keseluruhan, serta para Angel," ungkapnya bahagia.

Dan berbincang seputar pameran otomotif sendiri, Winda menyatakan awalnya tidak begitu paham. Hanya sebatas mobil sebagai produk.

"Namun lama-lama enjoy, karena otomotif adalah bagian dari keseharian kita, bagian dari lifestyle, di mana mobil dimodifikasi. Mulai warna, komponen, dan dibuat personal sesuai keinginan kita. Saya jadi tertarik, karena ada nilai seni di situ," tutur Winda penuh semangat.

"Bila otomotif dihubungkan dengan fashion, dalam pameran GIIAS saya bisa menilik busana sporty sesuai dengan mobil yang begini, yang fun seperti booth bergaya ceria, banyak keseruan saya temui," tukasnya.

Finalis Miss Auto Show GIIAS 2022, Winda Erica Ling [Suara.com/CNR ukirsari].
Finalis Miss Auto Show GIIAS 2022, Winda Erica Ling [Suara.com/CNR ukirsari].

Saran Winda Erica Ling bagi mereka yang ingin bergabung sebagai Angel, kuncinya sederhana saja: menjadi diri sendiri.

"Sebenarnya tidak susah, yang penting cara pembawaan diri baik, percaya diri, memiliki attitude dan profesional," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI