PLN Suluttenggo Gelar Evebition, Vespa Klasik Dikonversi Langsung di Atas Panggung

Kamis, 08 September 2022 | 06:38 WIB
PLN Suluttenggo Gelar Evebition, Vespa Klasik Dikonversi Langsung di Atas Panggung
Upaya PLN percepatan ekosistem kendaraan listrik terus dilakukan melalui Vespa klasik di Manado [ANTARA/Nancy L Tigauw].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Evebition atau Electric Vehicle Exhibition yang digelar PLN Suluttenggo atau PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Sulawesi Utara, Tengah dan Gorontalo adalah pameran  motor listrik pertama di Sulawesi. Serunya, proses perakitan serta konversi langsung dilakukan di atas panggung dan dilihat oleh ratusan pengunjung.

Dikutip dari kantor berita Antara, PLN bersama Elders Energy--bengkel pertama di Indonesia dengan sertifikasi dan berlisensi sebagai bengkel konversi--resmi menggelar acara ini.

"Kami menggelar Evebition (Electric Vehicle Exhibition) dengan berkolaborasi bersama Elders Energy dan diikuti sejumlah bengkel otomotif, komunitas otomotif, serta Sekolah Menegah Kejuruan (SMK) Kota Manado dan Tomohon," jelas Leo Basuki, General Manager PLN Suluttenggo di Manado, pada Selasa (6/9/2022).

Menteri ESDM Arifin Tasrif (kanan), Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo (tengah) dan Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat mengendarai motor listrik hasil konversi di Labuan Bajo, Manggarai Barat, NTT, Jumat (24/6/2022). [Antara/PLN]
Menteri ESDM Arifin Tasrif (kanan), Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo (tengah) dan Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat mengendarai motor listrik hasil konversi di Labuan Bajo, Manggarai Barat, NTT, Jumat (24/6/2022).  Sebagai ilustrasi [Antara/PLN]

Proses demo konversi motor listrik memberikan pengalaman tersendiri bagi para pengunjung untuk melihat langsung proses perakitan yang dilakukan dalan waktu satu setengah jam.

Baca Juga: Royal Enfield Mulai Kembangkan Sepeda Motor Listrik, Apakah Pertahankan Desain Klasik?

Leo Basuki menjelaskan penggunaan motor listrik merupakan salah satu bentuk upaya PLN untuk mendukung dan mengakselerasi ekosistem kendaraan listrik di Indonesia.

Dan penggunaan motor listrik konversi sendiri sejalan dengan komitmen Indonesia sebagai tuan rumah Presidensi G20. Yaitu dalam menginisiasi peralihan dari energi fosil berbasis impor menjadi energi baru terbarukan berbasis domestik yang lebih murah, bersih dan ramah lingkungan.

"Upaya percepatan ekosistem kendaraan listrik terus dilakukan. Melalui kendaraan motor Vespa klasik yang memiliki catatan historis, kami berusaha untuk membuat sesuatu yang berselera untuk mempercepat tujuan ekosistem ini tercapai," ujar Leo Basuki sembari menunjukkan Vespa klasik itu.

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif mencoba mengendarai motor listrik dari Hotel Royal Ambarrukmo menuju Hotel Sheraton Mustika, Rabu (23/3/2022). [Hiskia Andika Weadcaksana / SuaraJogja.id]
Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif mencoba mengendarai motor listrik dari Hotel Royal Ambarrukmo menuju Hotel Sheraton Mustika, Rabu (23/3/2022). Sebagai ilustrasi [SuaraJogja.id/Hiskia Andika Weadcaksana ]

Andrei Angouw, Wali Kota Manado mengatakan eksibisi konversi motor listrik menjadi sumber edukasi baru. Serta salah satu cara mengajak masyarakat untuk beralih ke penggunaan energi bersih berbasis listrik.

"Momen eksibisi yang digelar saat ini menjadi kesempatan untuk proses transisi energi di masa depan, akan terlaksana dengan baik seiring berjalan waktu," kata Wali Kota Manado.

Baca Juga: Kementerian ESDM Lanjutkan Program Konversi Motor Listrik, Dorong Percepatan Infrastruktur Elektrifikasi

Sementara itu Eman Prijono, EVP Perencanaan dan Pengendalian Regional Sulmapana menerangkan bahwa PLN menjadi bagian dari tugas pemerintah sebagai garda terdepan dalam proses transisi energi untuk mengurangi emisi karbon (CO2).

"Sulawesi memiliki potensi bauran energi baru terbarukan yang jumlahnya sangat banyak dan bervariasi. Tentu jika hal ini dikombinasikan dengan percepatan ekosistem kendaraan listrik yang dilakukan secara masif maka tujuan dalam transisi energi dapat sesuai dengan rencana," tukasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI