Fuso Sudah Jual 6.077 Unit Mobil Euro 4

Liberty Jemadu Suara.Com
Senin, 05 September 2022 | 21:37 WIB
Fuso Sudah Jual 6.077 Unit Mobil Euro 4
Sales Promotion Girl (SPG) berpose di depan Truk Fuso Canter yang dipamerkan pada ajang pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Serpong, Tangerang, Banten, Sabtu (13/8/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB Mitsubishi Fuso) mengumumkan telah menjual 6.077 unit kendaraan niaga berstandar emisi Euro 4 dalam tiga bulan terakhir.

Penjualan itu diraih melalui dua program penjualan, dengan rincian 4.378-unit dari program Fuso Euro-4 Regional Launching dan 1.699 unit pemesanan pada pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2022.

"Saya senang mengetahui bahwa produk Euro 4 kami diterima dengan baik oleh konsumen," kata President Director PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors, Nobukazu Tanaka, dalam siaran resmi, Senin (5/9/2022).

Ia menjelaskan, program penjualan di berbagai daerah melalui event Fuso Euro-4 Regional Launching digelar sebanyak 26 kali di 22 kota selama periode Juni hingga Agustus. Program itu juga melibatkan 52 diler guna mensosialisasikan produk Euro-4 kepada konsumen.

Baca Juga: Produk Euro 4 Mitsubishi Fuso Catat Hasil Positif Sepanjang Tiga Bulan

Event tersebut berlangsung selama dua hari, yaitu Launching Gala Dinner pada hari pertama dan test drive pada hari kedua. Kegiatan itu berhasil membuahkan 4.378 unit pemesanan dengan rincian truk Canter sebanyak 3.399 dan truk Fighter X 979 unit, ditambah penjualan 12.262 paket Mitsubishi Fuso Genuine Parts.

Adapun selama GIIAS 2022, Fuso menjual 1.699 unit truk Euro 4 dengan rincian truk Canter sebanyak 1.113 unit dan Fighter X 586 unit.

"Setelah pengiriman unit, kami akan terus menunjang bisnis konsumen dengan dukungan penuh dari tim aftersales, melalui jaringan diler terluas di seluruh Indonesia. Kami memastikan konsumen terlayani dengan baik," tutup dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI