Kelakuan Ketua RT Bikin Geram Tetangga, Lahan Parkir Bukan Haknya Malah Dipakai untuk Taruh Mobil, duh!

Selasa, 30 Agustus 2022 | 13:31 WIB
Kelakuan Ketua RT Bikin Geram Tetangga, Lahan Parkir Bukan Haknya Malah Dipakai untuk Taruh Mobil, duh!
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lahan parkir kerap memicu permasalahan yang cukup serius dalam kehidupan bertetangga. Hal ini tak terjadi sekali dua kali, namun berkali-kali.

Nah, kali ini curhatan seorang sender yang dibagikan oleh akun Twitter @SeputarTetangga mendadak viral di media sosial.

Sender membagikan kisah dimana dirinya geram dengan ulah ketua RT yang rumahnya berdekatan dengannya.

Kisah berawal ketika sender memiliki tetangga yang cukup rese. Ia merasa diuji dengan tetangga depan rumah dan belakang.

Jadi, rumah orang tuanya tembus dari gang depan sampai gang belakang. Rumah belakang halamannya kerap digunakan untuk parkiran motor orang sama rombong (tempat jualan yang kerap dipasang di motor).

Namun ia memakluminya. Tetapi tidak berlaku untuk tetangga depan rumahnya yang tidak bisa dimakluminya.

Tetangga depan rumahnya dan juga merupakan rumah milik ketua RT setempat berlaku semena-mena.

Ketua RT tersebut memiliki 2 mobil. Tetapi di rumahnya hanya terdapat 1 garasi yang bisa memuat 1 unit mobil.

Kelakuan ketua RT yang parkir mobil di depan ruamhnya bikin tetangganya kesulitan keluar (Twitter)
Kelakuan ketua RT yang parkir mobil di depan rumahnya bikin tetangganya kesulitan keluar (Twitter)

Dan ternyata mobil satunya diparkir di depan rumah. Hal ini pun membuat sender kesulitan untuk mengeluarkan mobil miliknya.

Baca Juga: Oplet Sungai Musi Sekarang Gunakan Mobil Listrik

Ia harus meminta orang depan rumahnya untuk memindahkan mobilnya. Kelakuan yang bikin geram tak sampai disitu saja.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI