Logo di Setir Berpotensi Terlepas, Hyundai Lakukan Penarikan Kembali

Jum'at, 26 Agustus 2022 | 21:17 WIB
Logo di Setir Berpotensi Terlepas, Hyundai Lakukan Penarikan Kembali
Interior Hyundai Elantra N Line 2022, sebagai ilustrasi (ANTARA/Ho/Hyundai)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hyundai Motor melakukan recall atau penarikan kembali atas salah satu modelnya, Hyundai Elantra tahun produksi 2022. Adapun unit terdampak mencapai 247 unit.

Dikutip kantor berita Antara dari Carscoops, recall disebabkan karena bagian logo atau emblem di bagian pusat setir tidak terpasang dengan baik.

Emblem atau logo timbul ini berfungsi menutupi airbag. Saat terjadi tabrakan dalam kecepatan tinggi, bagian tadi berpotensi terlepas dari penutupnya. Sehingga meningkatkan risiko cedera pada pengemudi.

Logo Hyundai pada sebuah lingkar kemudi mobil. [Shutterstock]
Logo Hyundai di sebuah setir, sebagai ilustrasi [Shutterstock]

Hyundai dan Mobis, pemasok emblemnya sudah mengetahui masalah ini selama pengujian rutin di lokasi produksi. Saat dilakukan tes untuk kantong penyelamat atau airbag, emblem di cover bisa terlepas.

Dalam pengujian selanjutnya, yang berlangsung pada 18 Mei 2022, pemasok menemukan bahwa emblem terbang ke arah kaca depan.

Mobis memutuskan untuk memperkuat ikatan antara logo dan bantalan pusat setir dalam mengatasi situasi itu.

Hyundai melakukan tinjauan menyeluruh dari proses pengelasan dan efek potensialnya terhadap kinerja suku cadang.

Pada 7 Juni, Hyundai memberitahu pihak berwenang tentang temuannya saat melakukan tinjauan lapangan dan tidak menemukan insiden di mana logo terlepas dari setir.

Baca Juga: Pemesanan Mobil Suzuki di GIIAS 2022 Tembus Seribu Unit, Didominasi XL7 dan Pendatang Baru

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI