Derita Punya Rumah Dekat Sekolah, Halaman Depan Jadi Lahan Parkir Motor hingga Tutup Akses Keluar Masuk

Sabtu, 13 Agustus 2022 | 09:24 WIB
Derita Punya Rumah Dekat Sekolah, Halaman Depan Jadi Lahan Parkir Motor hingga Tutup Akses Keluar Masuk
Halaman depan rumah dipakai untuk parkir pengunjung sekolah (TikTok)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketika memiliki rumah sebelahan dengan sekolah, tak sedikit orang mengeluh karena halaman rumah jadi tempat parkir para penghuni sekolah. Seperti halnya yang diderita oleh salah seorang pemilik akun TikTok @rezalianti yang satu ini.

Dalam unggahan tersebut, pemilik akun curhat kalau dirinya merasa kerepotan ketika memiliki rumah dekat dengan sekolah. Salah satu hal yang disorot yakni keberadaa motor yang parkir sembarangan di halaman depan rumahnya.

Terlihat jelas banyak motor yang memenuhi jalan depan rumahnya, dari sisi kiri hingga kanan. Parkir motor-motor ini menutup akses keluar masukmya kendaraan pengunggah seperti mobilnya tak bisa keluar.

"Penampakan depan rumah, penuh dengan parkiran sampai Mimi gak bisa keluar," katanya.

Baca Juga: Polresta Solo Siagakan 824 Personel dalam Konser Dream Theater di Stadion Manahan

Pemilik akun sudah berusaha untuk meminta pihak sekolah memberikan solusi kepadanya. Namun pihak sekolah seperti tak memberikan solusi terbaik.

Pemilik akun sudah capek melakukan protes ini kepada pihak sekolah. Ia memilih untuk membiarkan saja

"Mimi sudah capek ngomong dengan pihak sekolah," jelasnya.

Halaman depan rumah dipakai untuk parkir pengunjung sekolah (TikTok)
Halaman depan rumah dipakai untuk parkir pengunjung sekolah (TikTok)

Video ini pun mengundang reaksi dari warganet di kolom komentar di postingan tersebut.

"Suruh bayar parkir aja mi. Lumayan dapat uang parkir," tulis salah seoranf warganet.

Baca Juga: Catat! Ini Deretan Kantong Parkir Konser Dream Thetaer di Stadion Manahan

"Biaya parkir satu motor 20 ribu bun. Dicoba sehari, dua hari. Kalau mereka tidak keberatan bisa jadi cuan tiap hari. Biar jera gak parkir di situ lagi," timpal warganet lain.

"Diakalin sebelum mereka datang, bunda keluarin dulu mobilnya. Parkir di jalan depan rumah itu," celetuk akun lainnya.

Untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI