Sehingga bila terjadi suatu kejadian, misalnya mobil ditabrak di area parkir, perangkat akan merekam secara normal dan memundurkan hasil rekaman 5 detik sebelum terjadinya tabrakan.
"Kita tidak pernah tahu kapan akan terjadi kecelakaan, sehingga perlu bersiap-siap memasang dashcam di mobil kita. Namun alangkah baiknya jika bisa mencegah kecelakaan itu terjadi dengan memasang dashcam yang bisa memperingatkan sebelum terjadinya kecelakaan," pungkas Rudy Ham.
Blackvue DR900X-2CH DMS Plus dibanderol Rp 11,2 juta. Adapun harga Blackvue dashcam berkisar dari Rp 2 juta - Rp 11 juta.