Suara.com - Beredar sebuah video yang viral di media sosial memperlihatkan kondisi Honda Scoopy sudah tak karuan usai terbakar. Ketika dibawa ke tempat servis, pemilik syok lihat tagihan.
Video ini diabadikan dalam sebuah unggahan akun Instagram @kepoin_trending. Dalam tayangan video tersebut, diperlihatkan Honda Scoopy yang kondisinya tragis usai terbakar.
Beberapa bagian yang terbakar meliputi jok depan, bodi motor hingga lampu depan yang sudah tak berbentuk.
Honda Scoopy tersebut dibawa ke tempat servis untuk diperbaiki agar kembali seperti semula.
Baca Juga: Hilang selama 2 Minggu, Pria Ini Temukan Honda Scoopy Miliknya Sembunyi di Semak-Semak
Lalu sang montir menunjukkan daftar komponen motor yang akan diganti. Saking banyaknya daftar komponen yang akan diganti sampai menghabiskan dua lembar kertas.
Ada 91 daftar komponen yang akan diganti. Dari 91 komponen yang diganti jumlahnya sebanyak 114 buah.
Hal yang bikin tercengang adalah total biaya servisnya. Untuk servis motor yang terbakar ini mengeluarkan biaya sebanyak Rp 9.044.000.
Video ini pun menuai reaksi publik dan membanjiri kolom komentar pada postingan.
"Mending beli baru lagi yang terjamin ori-nya sampai ke dalam-dalam nambah berapa juta doang," tulis @sal***.
"Rp 9 juta mending gua beli baru, daripada servis," celetuk @muh***.
"Mendingan beli yang second ada harga 5 juta jual kepepet butuh," imbuh yang lain," timpal @ag***.
Untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI!