Suara.com - Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2022 akan berlangsung pada 11-21 Agustus pekan depan di ICE BSD, Tangerang Selatan, siap menyuguhkan jajaran mobil baru untuk pasar Tanah Air.
Tercatat akan ada beberapa mobil baru yang siap melantai di pameran otomotif tahunan ini. Berikut sejumlah produk baru yang dihimpun Suara.com :
Suzuki
Suzuki dipastikan akan merilis dua mobil baru pada hari pertama GIIAS 2022 berlangsung. Belum diketahui mobil apa yang akan diluncurkan, namun besar kemungkinan bila Suzuki akan merilis Suzuki S-Presso dan New Suzuki Baleno untuk melengkapi model city car di Indonesia.
Baca Juga: Mini EV Jadi Bintang DFSK di GIIAS 2022
Mitsubishi
Sejauh ini Mitsubishi memang terlihat adem ayem untuk urusan produk baru. Namun perusahaan otomotif berlogo tiga berlian ini diduga akan meluncurkan versi facelift Xpander Cross sebagai produk baru di GIIAS 2022.
Kia
Dalam keterangannya, KIA akan memamerkan produk unggulan mereka seperti Kia Carens, Kia Carnival, hingga Kia Sorento Hybrid.
Tetapi KIA diperkirakan akan membawa dua mobil listrik baru yang diluncurkan di GIIAS 2022.
Baca Juga: DFSK Bakal Tebar Promo di GIIAS 2022
Morris Garage (MG)
MG akan meluncurkan dua mobil baru di gelaran GIIAS 2022. Tak diketahui secara pasti mobil apa yang diluncurkan, tetapi MG menyebutkan keduanya merupakan mobil listrik murni (EV).
Honda
Honda kemungkinan besar akan meluncurkan mobil terbarunya yakni Honda WR-V. Mobil ini nampaknya dipersiapkan sebagai penantang Toyota Raize dan Daihatsu Rocky.
Subaru
Subaru juga akan memperkenalkan produk terbarunya di GIIAS 2022 setelah memutuskan kembali ke Indonesia.
Tak diketahui mobil apa yang akan diluncurkan, tapi ada kemungkinan mobil tersebut berjenis compact SUV.
DFSK
DFSK akan memamerkan dua mobil baru di ajang GIIAS 2022. Tak diketahui secara pasti mobil apa yang akan diluncurkan merk China tersebut. Tetapi DFSK sepertinya akan menguak sisi interior dari Mini EV yang sebelumya sudah sempat diperkenalkan dalam pameran kendaraan listrik PEVS.
Toyota
Setelah sempat memperkenalkan mobil konsep Toyota Kijang Innova listrik di ajang IIMS pada awal tahun lalu, tidak menutup kemungkinan Toyota akan menghadirkan Innova Hybrid di GIIAS 2022.
Pasalnya produk sudah lama menjadi perbincangan hangat di Tanah Air. Terlebih Toyota telah menjanjikan akan merilis mobil hybrid rakitan lokal pada pertengahan tahun ini. Menarik untuk ditunggu.