Suara.com - Penyelenggaraan Jakarta Fair Kemayoran atau JFK 2022 telah dipungkas dua pekan lalu. Setelah gelaran berlangsung sekitar dua bulan (9/6-17/7/2022). Yamaha Indonesia meraih dua penghargaan seru dalam acara ini.
"Tak terasa sudah 39 hari kami hadir melayani konsumen yang memiliki antusiasme dan respon luar biasa positif terhadap produk-produk kami selama pameran Jakarta Fair Kemayoran 2022," papar Frengky Rusli, Coordinator Chief Yamaha DDS Jabodetabek, dalam rilis resmi sebagaimana diterima Suara.com.
Ia mengucapkan terima kasih pada seluruh pengunjung termasuk para konsumen setia Yamaha yang turut berpartisipasi meramaikan stand Yamaha.
"Sehingga Yamaha dipercaya kembali untuk mendapat dua penghargaan di JFK 2022 ini. Kami harap momen ini dapat meningkatkan semangat masyarakat Indonesia untuk semakin di depan bersama produk-produk Yamaha," tandasnya.
Adapun tema yang diboyong Yamaha tahun ini dalam JFk adalah Blue Core Hybrid, dengan stand Yamaha yang menyuguhkan beragam display produk serta rangkaian acara menarik. Penghargaan yang diraih adalah Stand Terbaik dan Teratraktif serta Juara Umum Karnaval.
Yamaha berhasil muncul sebagai Stand Terbaik dan Teratraktif selama pameran Jakarta Fair Kemayoran 2022, karena didukung display dari beragam produk unggulan Yamaha.
Antara lain Yamaha Fazzio Hybrid-Connected dari kategori terbaru Classy Yamaha yang menjadi motor paling diminati dengan jumlah penjualan terbanyak hingga mencapai ribuan pembeli.
Juga produk Maxi Series, serta produk 125 cc Yamaha, khususnya Yamaha Gear 125, dan booth livery khusus Yamaha 60th World Grand Prix, ditambah bLU cRU serta arena Yard Built yang menyodorkan hasil seru berbagai modifikasi proyek customizing Yamaha.
Selain itu, untuk edukasi dan teknologi, Yamaha menampilkan Electric Vehicle (EV) Yamaha E01.
Dan dukungan tak kalah penting adalah tersedianya area test ride Yamaha di mana pengunjung bisa mencoba langsung keunggulan produk Yamaha. Khususnya produk Yamaha Fazzio Hybrid-Connected dan Yamaha All New R15 Connected.