Suara.com - Iring-iringan mobil pengantin memang menjadi sebuah tradisi di beberapa wilayah yang menyelenggarakan pernikahan. Biasanya iring-iringan ini digelar hanya melibatkan beberapa mobil saja.
Namun hal tersebut tak berlaku untuk insiden yang satu ini. Dalam sebuah unggahan akun TikTok @Datokkkk1, terlihat iring-iringan pengantin melibatkan puluhan mobil.
Terlihat dalam unggahan tersebut, puluhan mobil pengantin berada di belakang kendaran pengantin untuk pengantaran ke tempat acara pernikahan. Mobil yang mengawalnya pun bervariasi mulai dari Toyota Rush, Avanza, Ertiga hingga mobil sedan.
Mereka mengantarkan dengan cukup rapi melintasi jalan sempit yang diduga jalan kampung.
Baca Juga: Pengantin Baru Ingin Melakukan Seks Pertama kali, Simak Tipsnya!
Bahkan beberapa di antaranya ada yang melambaikan tangan ke perekam video yang kala itu berada di pinggir jalan.
Melihat hal ini, warganet malah main tebak-tebakan di kolom komentar. Mereka memprediksi jumalh mobil yang mengiringi pengantin tersebu.
"ada sekitar 29 mobil yang melintas/beriringan dan setiap mobil pasti ada sopir 1 .1×29=29 4 roda 29×4 adalah 116 jadi jumlah orang saya tidak tahu," tulis @gmb***.
"30 bng sama yang berhenti tdi total nya 30 klo yng berhenti di awl video gk di hitung jdi 29," timpal @he***.
"30 Yunit mobil . di setiap 1 yunit mobil berisi 10 orang . 10X30 300 orang dgn versi badan yg berbeda-beda . pertanyaan brpa ekor sapi yg di potong," celetuk @hlm***.
Baca Juga: Berikan Mahar Rp100 Juta, Gaya Pengantin Pria Jadi Sorotan Warganet: Minimal Cakep Dulu Bang, Ngaca!
Untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI!