The Best 5 Oto: The All-New Mercedes-Benz C-Class Meluncur, Motor Listrik Perkasa Triumph TE-1, Grille Berpola Bintang

Jum'at, 15 Juli 2022 | 07:00 WIB
The Best 5 Oto: The All-New Mercedes-Benz C-Class Meluncur, Motor Listrik Perkasa Triumph TE-1, Grille Berpola Bintang
Nikmati teknologi terkini pada The All-New Mercedes-Benz C-Class lewat MBUX (Mercedes-Benz User Experience) di sektor multimedia system generasi terbaru, serta central display yang besar dan mudah digunakan [Suara.com/CNR ukirsari].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Triumph TE-1, Hyundai IONIQ 6, car interior specialist, Bari Setiadi, The All-New Mercedes-Benz C-Class, Mercedes-Benz Pattern, sepeda motor listrik, STAR DRIVE, dan mobil listrik menjadi highlights dari lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com.

Sehari lalu,  PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia meluncurkan The All-New Mercedes-Benz C-Class dalam acara tahunan STAR DRIVE yang ditujukan bagi para pelanggan setianya.

Ada dua varian dihadirkan, serta The New Mercedes-Benz CLS 350. Berperforma mantap, dipadu pembaruan sektor interior dan interior, peluncuran ini juga menandai hadirnya generasi terbaru C-Class, yaitu generasi keenam.

Salah satu detail eksterior paling seru adalah Mercedes-Benz Pattern yang hadir di grille dari salah satu model terbaru C-Class. Pola ini hadir untuk pertama kalinya dalam produksi Mercedes-Benz di Indonesia.

Baca Juga: Acara Tahunan Mercedes-Benz STAR DRIVE Tampilkan The All-New C-Class, Dipajang Hingga Akhir Pekan Ini

Berlanjut ke kendaraan elektrifikasi, mari bedah desain Hyundai IONIQ 6. Beberapa material daur ulang dan ramah lingkungan muncul di sektor interiornya.

Lantas di sektor roda dua, hadir Triumph TE-1. Sepeda motor listrik bertenaga dahsyat. Rampung diuji coba, profilnya mendapatkan tanggapan positif, dengan nilai plus antara lain bobot yang lebih ringan 20 kg dibandingkan produk sejenis.

Dan sebagai pemungkas adalah kabar duka dari dunia modifikasi Tanah Air. Yaitu meninggalnya car interior specialist Bari Setiadi.

Namanya lekat sebagai tokoh di balik panggung untuk pengerjaan sederet personalisasi kabin van sampai motorhome milik selebritis dan berbagai instansi di Indonesia.

Berkarya awal sebagai installer audio, Bari Setiadi yang menjadi owner PT Bahana Selaras dengan label produksi Base Luxury Bus telah menggarap begitu banyak commercial car dimensi sedang hingga besar dan menangguk sukses di pentas modifikasi negeri kita.

Baca Juga: Hyundai Perkenalkan IONIQ 6, Siap Adang Dominasi Tesla

Selamat membaca lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com, selamat beraktivitas menjelang akhir pekan, dan patuhi selalu protokol kesehatan atau prokes.

1. The All-New Mercedes-Benz C-Class Generasi Keenam Resmi Meluncur di Tanah Air, Harga Mulai Rp 970 Juta

Tersedia dua pilihan mesin The All-New Mercedes-Benz C-Class: C 200 Avantgarde Line: 1.496 cc, 204 dk, 300 Nm, dan C 300 AMG Line: 1.999 cc, 258 dk, 400 Nm [Suara.com/CNR ukirsari].
Tersedia dua pilihan mesin The All-New Mercedes-Benz C-Class: C 200 Avantgarde Line: 1.496 cc, 204 dk, 300 Nm, dan C 300 AMG Line: 1.999 cc, 258 dk, 400 Nm [Suara.com/CNR ukirsari].

Berlokasi di Atrium Senayan City, Jakarta Pusat, hari ini, Kamis (14/7/2022), PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI) meluncurkan The All-New Mercedes-Benz C-Class.

Dikemas bersama dibukanya STAR DRIVE, acara tahunan bagi pelanggan Mercedes-Benz, tiga produk terbaru The All-New Mercedes-Benz C-Class yang dihadirkan adalah: The All-New Mercedes-Benz C 200 Avantgarde Line, dan The All-New Mercedes-Benz C 300 AMG Line, serta The New Mercedes-Benz CLS 350 AMG Line Coupé.

Baca selengkapnya

2. Bedah Desain Hyundai IONIQ 6: Beda dari IONIQ 5, Andalkan Material Ramah Lingkungan

Desain interior Hyundai IONIQ 6 [Hyundai]
Desain interior Hyundai IONIQ 6 [Hyundai]

Hyundai telah membuka selubung mobil listrik produksinya yang paling gres, Hyundai IONIQ 6. Terinspirasi dari proyek purwarupa Hyundai Prophecy, berdesain sangat berbeda dari Hyundai IONIQ 5. Dan tak kalah seru adalah pemakaian material ramah lingkungan seperti di sektor interior.

Dikutip dari kantor berita Antara, Hyundai mengaplikasikan material kulit proses ramah lingkungan pada kursi, kain daur ulang, kulit bio pada dasbor, sampai cat bio yang berasal dari minyak nabati pada pintu.

Baca selengkapnya

3. Triumph TE-1, Sepeda Motor Listrik Bertenaga Buas

Dinamika Triumph TE-1 dinilai selaras DNA Triumph [Carscoops]
Dinamika Triumph TE-1 dinilai selaras DNA Triumph [Carscoops]

Triumph Motorcycles baru saja menyelesaikan pengembangan sepeda motor listrik yang dinamai Triumph TE-1.

Dalam mengembangkan TE-1, Triumph menggandeng sejumlah mitra seperti Williams Advanced Engineering (WAE), Integral Powertrain, dan University of Warwick, Britania Raya.

Baca selengkapnya

4. Mercedes-Benz Pattern, Desain Grille Perdana yang Diterapkan untuk C 300 AMG Line

Mercedes-Benz Pattern di sebuah unit The All-New Mercedes-Benz C 300 AMG Line [Suara.com/CNR ukirsari].
Mercedes-Benz Pattern di sebuah unit The All-New Mercedes-Benz C 300 AMG Line [Suara.com/CNR ukirsari].

The All-New Mercedes-Benz C-Class atau generasi keenam keluarga Mercedes-Benz C-Class diluncurkan PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia pada hari ini, Kamis (14/7/2022).

Di antara desain eksterior serta interior, ada beberapa detail yang memikat Suara.com begitu menyimak penampilan perdananya.

Baca selengkapnya

5. Obituari: Bari Setiadi, Instalatur Audio dan Desainer VIP Bus yang Berpulang di Penang

Bari Setiadi [screenshot YouTube Baze Luxury Bus repost HI Plus Media].
Bari Setiadi [screenshot YouTube Baze Luxury Bus repost HI Plus Media].

Nama Bari Setiadi identik dengan Baze Luxury Bus dan PT Bahana Selaras. Bermarkas di Gunung Putri, Bogor, bidang yang ia tekuni adalah car interior specialist.

Sebelumnya, di awal milenium kedua, Bari Setiadi berprofesi sebagai installer audio. Pernah berkantor di Jalan Panjang, Kebon Jeruk Jakarta Barat dengan label Baze Audio. Serta sukses meraih sederet penghargaan kategori Sound Quality (SQ).

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI