Suara.com - Beredar sebuah video viral di media sosial yang memperlihatkan kendaraan roda tiga bajaj mengangkut 27 penumpang sekaligus. Video ini diabadikan dalam sebuah unggahan akun Twitter @UtkarshSingh_.
Dalam tayangan video tersebut terlihat jelas bagaimana sebuah bajaj bisa mengangkut 27 penumpang sekaligus dalam satu kali perjalanan.
Insiden ini terjadi tepatnya di distrik Fatehpur, Uttar Pradesh, India. Polisi yang bertugas di sana memberhentikan bajaj yang terlihat mencurigakan karena ngebut di jalan.
Lalu bajaj tersebut berhenti dan kemudian menyuruh sopir untuk menurunkan penumpang yang berada di dalam.
Sopir pun menuruti arahan dari polisi. Satu persatu penumpang turun dari bajaj. Alhasil polisi pun syok melihat jumlah penumpang yang turun dari bajaj tersebut.
Melansir scoopwhoop, jumlah penumpang yang berada di bajaj tersebut total 27 orang, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.
Polisi pun kemudian memberikan sanksi kepada sopir dan bajaj disita. Hal ini karena muatannya tersebut bisa membahayakan sopir, penumpang dan pengguna jalan lain.
Video ini mendapatkan respons dari warganet di kolom komentar.
"Tindakan yang berbahaya dan harus dihentikan," ujar Ab***.
Baca Juga: Batal Pisahkan Penumpang Pria dan Wanita di Angkot, Dishub DKI Pilih Kebijakan Ini
"Pemerintah (India) harus paham dengan kondisi seperti ini. Transportasi yang kurang memadai membuat mereka nekat melakukan hal ini," tukas @Ct***.
"Ini di luar sains," kata @vi***.
Untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI!