Berdimensi Mini, Mobil Listrik Wuling Tahan Terhadap Terhadap Benturan?

Selasa, 12 Juli 2022 | 12:30 WIB
Berdimensi Mini, Mobil Listrik Wuling Tahan Terhadap Terhadap Benturan?
Wuling EV, mobil listrik Wuling akan diproduksi langsung di fasilitas pabrik Wuling di Cikarang, Jawa Barat [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wuling Motors telah memperkenalkan Wuling Air sebagai mobil listrik pertamanya untuk pasar Indonesia. Dimensi kendaraan yang diproduksi di pabrik Cikarang, Jawa Barat ini mini.

Muncul keingintahuan: bagaimana dengan unsur keselamatan jika terjadi benturan, terlebih mengingat dimensi Wuling Air.

Product Planning Wuling Motors, Danang Wiratmoko menyatakan meski berdimensi kecil, Wuling Air tetap dikembangkan dengan standar yang sesuai aturan.

Baca Juga: Potret Tengah Menunggang Skuter, Dr H Moeldoko Menyatakan MAB Mulai Kembangkan Sepeda Motor Listrik

"Mobil ini sudah dilengkapi dua unit airbag untuk perlindungan. Walaupun dimensinya compact, tapi kerangkanya menggunakan baja berkekuatan tingg," ujar Danang Wiratmoko, dalam sesi virtual conference 5 Tahun Wuling di Indonesia.

Danang menegaskan, secara pengamanan terhadap risiko benturan, Wuling Air cukup melindungi penumpang yang ada di dalamnya.

Wuling Air memiliki tampilan interior berkonsep modern dan teknologi yang menonjolkan aspek kendaraan masa depan. Hal tersebut ditunjang penggunaan Intelligent Tech Dashboard di bagian depan yang memadukan panel dan knob futuristik.

Di bagian dasbor terdapat Multifunction Steering Wheel berlogo Wuling berwarna silver yang dilengkapi tombol pengoperasian audio dan pengaturan menu.

Pembukaan selubung Wuling EV oleh President Director Wuling Motors Shi Guoyong dan Sekretaris Kementerian Sekretariat Negara Setya Utama [ANTARA/Rizka Khaerunnisa]
Pembukaan selubung Wuling EV oleh President Director Wuling Motors Shi Guoyong dan Sekretaris Kementerian Sekretariat Negara Setya Utama [ANTARA/Rizka Khaerunnisa]

Tidak hanya itu, entertainment system pada head unit juga sudah dilengkapi konektivitas internet sehingga pengguna bisa mengakses beragam hiburan yang menjadikan perjalanan semakin menyenangkan.

Baca Juga: Diproduksi di Cikarang, Berapa Kandungan Lokal Mobil Listrik Wuling?

Sebelumnya, area eksterior Wuling Air EV yang bergaya Future Tech telah diperlihatkan kepada publik secara resmi di awal Juni lalu di Jakarta. Terdapat lima pilihan warna yang tersedia untuk Wuling Air EV, yakni peach pink, pristine white, galaxy blue, avocado green, dan lemon yellow.

Mobil listrik ini dibanderol Rp 250 juta untuk daya tempuh standar dan Rp 300 juta dengan jarak jelajah lebih jauh.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI