"Kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan pelanggan terhadap Daihatsu. Kami percaya, New Daihatsu Sigra dapat menjadi pilihan utama untuk memiliki kendaraan yang cocok bagi keluarga muda dalam menemani beragam aktivitas mereka," ungkap Sri Agung Handayani, Marketing Director, and Corporate Planning & Communication Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM).
2. Toyota New Calya Versi Penyegaran Resmi Meluncur, Tampilkan Gaya Sporty Lagi Dinamis
![New Toyota Calya adalah produk penyegaran dari PT Toyota Astra Motor (TAM) untuk mengisi segmen Entry Multi-Purpose Vehicle (MPV) [PT TAM]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/07/07/19263-new-toyota-calya-pt-tam-suaradotcom-01.jpg)
PT Toyota-Astra Motor (TAM), meghadirkan produk penyegaran dari New Toyota Calya untuk mengisi segmen Entry Multi-Purpose Vehicle (MPV).
Vice President Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Henry Tanoto mengatakan bahwa New Toyota Calya adalah wujud komitmen Toyota untuk menghadirkan ever-better cars yang sesuai kebutuhan pelanggan.
"Kami melakukan sentuhan penyegaran pada beberapa aspek eksterior dan interior Entry MPV ini supaya dapat meningkatkan value-nya sebagai mobil keluarga yang sporty, dinamis, dan modern, sekaligus tetap menjaga keunggulan fungsionalitas seperti kabin lapang dan praktis, fitur kenyamanan dan keamanan lengkap,” kata Henry Tanoto, dalam keterangannya.
3. Toyota Kijang Innova dan New Alphard Edisi Khusus HUT Astra ke-65 Tampilkan "Amarga Branandaru" dari Batik Iwan Tirta
![Motif Kukilo Sapanti di Toyota New Alphard [Auto2000].](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/07/07/89021-amarga-branandaru-aphard-innova-auto-2000-03-suaradotcom.jpg)
Nama Iwan Tirta sebagai maestro batik di Tanah Air sudah sedemikian kondang. Demikian pula karyanya yang dipamerikan di luar negeri dan senantiasa mendapat sambutan hangat. Dalam peringatan HUT Astra ke-65, karyanya tampil dalam edisi khusus.
Auto2000 dan maestro batik Iwan Tirta berkolaborasi melahirkan produk inovasi aksesoris edisi khusus untuk Toyota Kijang Innova dan New Toyota Alphard.
Baca Juga: Jadi Model Baru, Daihatsu New Sigra Ditargetkan Bisa Terjual 3.500 Unit Per Bulan