Ujaran Rasis Nelson Piquet Kepada Hamilton Berbuah Sanksi BRDC, Mendiang Ayrton Senna Juga Pernah Jadi Sasarannya

Jum'at, 01 Juli 2022 | 08:22 WIB
Ujaran Rasis Nelson Piquet Kepada Hamilton Berbuah Sanksi BRDC, Mendiang Ayrton Senna Juga Pernah Jadi Sasarannya
Dua mantan driver F1, Nelson Piquet (kanan) dan Jean Alesi (tengah), serta driver F1 masih aktif, Lewis Hamilton (kiri) saat mengawal peti jasad juara F1 tiga kali asal Austria, Niki Lauda, di Stephandsdom (Katedral St Stephen) di Wina, 29 Mei 2019. Pada 28 Juni 2022, Lewis Hamilton menyatakan "telah tiba waktunya untuk bertindak" setelah menjadi subjek istilah ofensif rasial Nelson Piquet. Pihak F1 dan badan motorsport FIA mengecam Nelson Piquet atas pernyataan rasisnya di podcast [AFP/Joe Klamar].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Kejadian ujaran rasis Nelson Piquet Sr atas Lewis Hamilton berawal saat podcast membahas tentang F1 GP Inggris di Sirkuit Silverstone 2021.

Saat itu, Lewis Hamilton naik podium paling atas, sementara Max Verstappen, kekasih dari Kelly Piquet--putri Nelson Piquet Sr--mesti dibawa ke rumah sakit karena terjadi collision atau tabrakan dengan sang juara.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI