Serasa Uji Nyali, Video Pria Naik Honda Scoopy Seberangi Jembatan Setapak dari Bambu Bikin Kawannya Panik

Senin, 27 Juni 2022 | 16:58 WIB
Serasa Uji Nyali, Video Pria Naik Honda Scoopy Seberangi Jembatan Setapak dari Bambu Bikin Kawannya Panik
Aksi pemotor menyeberangi jembatan setapak yang terbuat dari bambu bikin deg-degan (Instagram/terangmedia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beredar sebuah video yang memperlihatkan sosok pemotor yang menunggangi Honda Scoopy bikin kawannya panik. Hal ini lantaran pemotor tersebut menyeberangi jembatan setapak yang terbuat dari bambu.

Dalam unggahan akun Instagram terangmedia, diperlihatkan bagaimana sosok pemotor tersebut menyeberangi jembatan setapak yang terbuat dari bambu.

Awalnya, seorang rekan dari pemotor tersebut mengabadikan momen di mana pria penunggang Honda Scoopy berada di atas jembatan setapak yang terbuat dari bambu.

Pemotor tersebut hanya bermodal nekat. Padahal jika dilihat dari keamanannya, jembatan tersebut tak layak untuk dilintasi motor.

Baca Juga: Aksi Nekat Warga Sebrangi Jembatan Indiana Jones di Cianjur

Namun, si pemotor tetap nekat untuk menyeberanginya. Kawannya yang berada di belakang pun panik bukan main.

"Eling anakmu gede cilik jon.... haduh-haduh kok yo nekat uripmu (Ingat anakmu yang besar-kecil, Bro. Duh, kok ya nekat hidupmu)," ujar kawannya.

Aksi pemotor menyeberangi jembatan setapak yang terbuat dari bambu bikin deg-degan (Instagram)
Aksi pemotor menyeberangi jembatan setapak yang terbuat dari bambu bikin deg-degan (Instagram/terangmedia)

Pemotor tersebut berusaha melewati jembatan dengan cukup hati-hati. Alhasil, ia mampu melewati jembatan setapak tersebut dengan sukses.

Video ini menjadi sorotan publik dan mereka membanjiri kolom komentar pada unggahan tersebut.

"Cocok buat ujian sim C," komentar seorang warganet.

Baca Juga: Curhat Pemotor Dapat Surat Cinta dari Polisi Gegara Tak Pakai Helm saat Berkendara, Nominal Dendanya Tembus Rp 500 Ribu

"Jembatan sakaratul maut," celetuk warganet lain.

"Sebenarnya ini lebih cocok buat jembatan darurat utk yang jalan kaki," komentar warganet lain.

Untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI