Niat Hindari Razia Tilang dengan Putar Balik, Pemotor Ini Malah Berakhir Apes

Jum'at, 17 Juni 2022 | 18:07 WIB
Niat Hindari Razia Tilang dengan Putar Balik, Pemotor Ini Malah Berakhir Apes
Pemotor kena apes saat menghindari razia tilang (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Operasi Patuh 2022 digelar serentak selama 2 minggu ke depan, mulai dari 14 Juni-28 Juni 2022. Untuk para pemotor, sebaiknya melengkapi surat kelengkapan berkendara serta mematuhi aturan lalu lintas.

Meski sudah diimbau untuk membawa surat kelengkapan berkendara dan taat aturan, terkadang masih saja ada pemotor yang melanggar. Seperti halnya yang terlihat dalam sebuah unggahan akun Instagram @terangmedia satu ini.

Dalam unggahan tersebut, terlihat pemotor melanggar aturan lalu lintas saat berkendara di jalan. Ia awalnya santai saat berkendara di jalan sambil memboncengkan wanita yang tidak menggunakan helm.

Namun pemotor tersebut syok ketika berbelik ke jalan yang dimana terdapat beberapa aparat polisi yang tengah menggelar razia.

Baca Juga: Panik Cari-Cari, Wanita Ini Tak Sadar Ponselnya Nyangkut di Helm

Pemotor tersebut langsung berinisiatif untuk putar balik agar terhindar dari razia. ALih-alih bisa keluar dari penilangan dengan cara putar balik, pemotor tersebut malah kena apes.

Pemotor kena apes saat menghindari razia tilang (Instagram)
Pemotor kena apes saat menghindari razia tilang (Instagram)

Pemotor tersebut terkepung beberapa petugas dan ia mau tak mau harus menyerahkan diri. Aksi ini pun mengundang reaksi dari warganet di kolom komentar.

"Lah kenapa muter lagi, kabur kan bisa?" tulis @aul***.

"Gara-gara pakai sandal jepit," beber @mar***.

"Kurang pro sih," timpal @dev***.

Baca Juga: Besaran Denda Tilang Elektronik di Indonesia, Jangan Sampai Melanggar!

"Apes juga nih," celetuk @mar***.

Untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI