Suara.com - Hari ini, Rabu (1/6/2022) Wuling Motors mengadakan pre-launch Wuling EV di Central Park, Jakarta Barat. Yang diperlihatkan adalah sektor eksterior dan disebutkan bahwa sektor interior masih dilakukan studi untuk menyelaraskan kebutuhan konsumen Indonesia.
Meski demikian, kesediaan mobil listrik compact Wuling EV tidak akan lama lagi. Pasalnya akan digunakan untuk mendukung kebutuhan mobilitas selama kegiatan Konferensi Tingkat Tinggi atau KTT Group of Twenty (KTT G20) 2022 di Denpasar, Bali, pada November tahun ini.
Dikutip dari kantor berita Antara, kerja sama resmi antara Wuling Motors dengan pihak pemerintah sudah dibangun.
Pengumuman Wuling sebagai mitra resmi itu disampaikan oleh Brand & Marketing Director Wuling Motors Dian Asmahani dalam acara pre-launch Wuling EV hari ini, Rabu.
Baca Juga: Wuling Pastikan Peluncuran Mobil Listrik Pertamanya Dilakukan Tahun Ini
"Dalam kesempatan ini, kami dengan bangga menginformasikan bahwa mobil listrik yang diproduksi di Indonesia ini telah resmi menjadi official partner KTT G20 2022," jelas Dian Asmahani.
Menurutnya, kerja sama dengan pemerintah merupakan kebanggaan serta langkah awal yang luar biasa bagi Wuling untuk menjadi bagian dari kegiatan berskala internasional.
Selain itu, Dian Asmahani menyatakan Wuling Motors juga dapat berkontribusi kepada program pemerintah terkait percepatan elektrifikasi kendaraan di Indonesia.
Mobil mitra resmi ini dipajang saat pre-launch Wuling EV di Laguna Atrium, Central Park, Jakarta.
Eksteriornya menampilkan sentuhan desain bertemakan KTT G20.
Baca Juga: Begini Wujud Mobil Listrik Wuling yang Akan Dipasarkan di Indonesia
Bentuk simbolis dari partisipasi Wuling di KTT G20 ditandai pembukaan kain selubung kendaraan listrik Wuling bersama President Director Wuling Motors Shi Guoyong dan Sekretaris Kementerian Sekretariat Negara Setya Utama.
Seluruh unit yang akan digunakan dalam acara KTT G20 adalah model produksi fasilitas pabrik Wuling di Cikarang, Jawa Barat.