Suara.com - Sudah bukan rahasia lagi jika area mesin mobil mempunyai ruang bebas yang terkadang bisa disusupi oleh sesuatu, seperti pada video viral yang satu ini.
Belum lama ini pengguna media sosial dibuat heboh dengan penampakan yang ada di balik kap mesin sebuah mobil berjenis Toyota Avanza.
Penampakan tersebut terekspos di media sosial melalui akun Instagram @video_medsos, Senin (30/5/2022).
Dalam sebuah unggahan video, terlihat sebuah mobil berwarna hitam yang sedang dibuka kap mesinnya oleh warga.
Tampak warga sangat berhati-hati dalam membuka tutup mesin mobil ini. Rupanya setelah dibuka, terlihat seekor ular dengan ukuran yang cukup besar.
Terlihatnya ular ini rupanya membuat warga di sekitar kendaraan tersebut menjerit histeris.
Sesaat sebelum ular ini ditarik keluar, kap mesin malah terbanting karena kayu penyangga tersenggol badan ular sehingga kepala binatang melata ini terjepit.
Bikin merinding, video ini pun memantik sederet curhatan warganet seperti pada beberapa komentar berikut ini.
"Kemaren motor temen ane dikolong mesin motor ada ular pas parkiran golf, sama di spion juga pernah,emang si kaga gede tapi tetep ngeri. Mana malam penerangan kurang, semoga yang pihak manajemen menambah penerangan lampu parkir," kata adjul***.
Baca Juga: Produksi Mobil Baru Terganggu Pasokan Wire Harness Dari Ukraina
"Buset ketiban kap itu terahir. Benjol dahh," celetuk gunt***.
"Jadi ular gepeng," tulis liaa***.
(*) Untuk menyaksikan video terkait, klik di sini.