Suara.com - Dalam mengambil keputusan untuk memilih produk asuransi mobil, pemilik harus mengetahui perbedaan dari produk asuransi mobil yang ditawarkan yakni perbedaan antara asuransi mobil all risk dan TLO (Total Loss Only) agar mendapatkan asuransi mobil terbaik.
Tujuan dari mengetahui perbedaan ini ialah agar pemilik mobil dapat mengetahui produk asuransi mobil apa yang pemilik butuhkan. Kedua asuransi mobil all risk dan TLO (Total Loss Only) memiliki keuntungannya masing-masing.
Di zaman sekarang, memiliki asuransi mobil menjadi sebuah keharusan bagi pemiliknya. Hal ini tidak terlepas dari padatnya kondisi lalu lintas sekarang dengan risiko mobilitas yang tinggi, ini membuat pemilik mobil seringkali merasa khawatir, baik saat kendaraan sedang ditinggal di rumah, maupun tempat kerja dan saat digunakan.
Asuransi mobil hadir menjadi solusi untuk mengatasi rasa kekhawatiran tersebut.Pasalnya meski anda adalah pengemudi yang baik, kita tidak pernah dapat memprediksi apa yang akan terjadi di sepanjang perjalanan.
Baca Juga: Garda Oto Raih Penghargaan Asuransi Mobil Terbaik di Indonesia Best Brand Award 2021
Asuransi mobil bukanlah hal yang baru dan produknya pun mudah di jangkau bagi para pemilik mobil. Jika melihat manfaat dan keuntungan yang ditawarkan dan diberikan oleh asuransi kendaraan, klaim dan biaya produk yang ditawarkan sesuai dengan fasilitas yang akan didapatkan oleh para konsumen.
Akan tetapi sebelum menjatuhkan pilihan pada jenis asuransi apa yang akan dipilih, ada baiknya pemilik mengetahui perbedaan produk asuransi asuransi mobil all risk dan TLO (Total Loss Only).
Asuransi TLO (Total Loss Only)
Sesuai dengan namanya, asuransi TLO (Total Loss Only) adalah jenis asuransi yang memberikan perlindungan pada mobil dari risiko kehilangan. Asuransi ini menjamin risiko akibat pencurian dan kerusakan apabila biaya perbaikan diperkirakan sama dengan atau melebihi 75 persen dari harga kendaraan sesaat sebelum kerugian.
Kehilangan mobil yang terjadi akibat pencurian oleh oknum tak bertanggung jawab juga dinilai sebagai kerusakan total, sehingga asuransi TLO ini akan menanggung kerugian atas kehilangan tersebut.
Sebagai contohnya, apabila sebuah mobil mengalami kecelakaan dan kerusakan yang cukup parah hingga harus melakukan perbaikan yang ditaksir menelan biaya sekitar Rp 150 juta. Jika harga mobil tersebut seharga Rp 200 juta, maka mengingat banyaknya perbaikan yang harus dilakukan dengan kerusakan mobil dikategorikan diatas 75 persen, kerusakan akan ditanggung oleh asuransi TLO.
Baca Juga: Spesial Harbolnas 11.11, Yuk Serbu Diskon untuk Asuransi Mobil dan Properti
Tetapi perlu diingat kembali, bahwa asuransi TLO tidak akan memberikan pertanggungan apabila mobil mengalami kerusakan minor kurang dari 75 persen. Kerusakan-kerusakan kecil seperti bemper mobil yang penyok atau pencurian kaca spion tidak akan mendapatkan ganti rugi. Biaya perbaikan atau penggantian minor seperti tadi menjadi tanggungan si pemilik.
Asuransi Mobil All Risk / Comprehensive
Asuransi mobil all risk insureka! merupakan jenis asuransi yang paling sering dipilih dan digunakan oleh pemilik mobil baru. Asuransi mobil all risk juga memiliki sebutan lain, yaitu asuransi mobil comprehensive dalam Bahasa Inggris, atau komprehensif dalam Bahasa Indonesia.
Jenis asuransi mobil murah ini melindungi mobil secara menyeluruh dari beragam kerusakan. Mulai dari kerusakan minor, seperti penyok, baret halus, atau kerusakan kecil lainnya hingga kerusakan besar, seperti tabrakan yang menyebabkan bentuk bodi mobil berubah atau pencurian mobil. Seluruh kerusakan tersebut dapat ditanggung asalkan sesuai dengan apa yang tertulis dalam polis.
Asuransi ini memang memiliki premi yang cukup besar, namun perlindungan yang diberikan oleh asuransi ini pun terbilang sangat banyak. Tidak hanya sekedar perlindungan bagi diri sendiri dari objek bergerak di sekitar, asuransi dengan jenis comprehensive ini dapat melakukan perluasan perlindungan yang lebih menyeluruh.
Perluasan yang dimaksud mencakup kemungkinan terkena bencana alam seperti gempa atau banjir, kerusakan mobil yang diakibatkan oleh kerusuhan atau aksi huru hara, hingga tanggung jawab pihak ketiga apabila penyebab kecelakaan mengakibatkan pengendara lain terluka.
Dengan segala perlindungan yang diberikan oleh perusahaan agen asuransi mobil all risk insureka! akan membuat pikiran pemilik mobil lebih tenang karena terhindar dari rasa takut atau cemas ketika hal buruk terjadi kepada mobil pemilik, karena beban biaya perbaikan juga tidak akan menghantui dompet pemilik.
Memiliki asuransi mobil all risk membawa keuntungan bagi pemiliknya terlebih lagi pemilik mendapatkan asuransi mobil murah. Perusahaan agen asuransi mobil insureka! menjadi pilihan tepat dengan adanya diskon sebesar 25% sehingga bisa menghemat pengeluaran. Jaminan harga terbaik sudah pasti didapatkan di Insureka dengan pendaftaran yang mudah dan klaim yang cepat.