Lexus ES300H Harganya Berapa?

Cesar Uji Tawakal Suara.Com
Selasa, 24 Mei 2022 | 16:00 WIB
Lexus ES300H Harganya Berapa?
Ilustrasi mobil Lexus ES300H terbaru. (Unsplash/The Graphic Space)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Salah satu segmen pasar otomotif yang tidak pernah sepi adalah segmen mobil-mobil mewah. Lexus, dalam hal ini, berhasil membaca kondisi tersebut dengan baik. Peluncuran Lexus ES300H menjadi bukti bahwa Lexus membaca peluang ini. Tapi jika ingin sedikit mencari tahu, Lexus ES300H dijual di kisaran angka berapa?

Nah, untuk mengetahui hal ini, Anda bisa menyimak sedikit ulasan tentang mobil terbaru Lexus tersebut. Terkait harga dan sekilas review-nya, bisa Anda simak di bawah ini.

Lexus ES 300h di ajang GIIAS 2021 [ANTARA/Rizka Khaerunissa].
Lexus ES300H di ajang GIIAS 2021 [ANTARA/Rizka Khaerunissa].

Lexus ES300H

Resmi menampakkan diri pada Gaikindo Indonesia International Auto Show 2021, mobil cantik yang menjadi salah satu pemain di segmen mobil hybrid ini berhasil menyita perhatian pengunjung acara tersebut.

Baca Juga: Cara Unik Bikin Jera Pemobil yang Kerap Parkir Sembarangan di Tepi Jalan, Tak Perlu Bantuan Dinas Perhubungan Lagi

Bagaimana tidak? Tampil dengan tipe sedan yang sangat anggun namun tetap memiliki aksen tegas, mobil ini bersentakan grille yang jumbo dan headlamp sporty. Penyematan Lexus Hybrid Drive generasi keempat menjadikannya semakin spesial.

Diungkapkan oleh Direktur Pemasaran PT. Toyota Astra Motor, Anton Jimmi Suwandi di GIIAS 2021 mobil ini adalah satu-satunya dedicated hybrid only model yang menggunakan Lexus Hybrid Drive, sehingga menjadikan unit tersebut istimewa untuk pasar nasional.

Berbicara mengenai dapur pacu, mesin dengan kode A25A-FXS berkapasitas 2,5L Hybrid In-line 4 silinder yang pada pengetesannya menghasilkan daya sebesar 215 hp pada torsi 202 Nm. Performa yang impresif untuk ukuran mobil hybrid bukan?

Belum lagi kemampuan akselerasinya, dari 0 hingga 100 km/jam hanya membutuhkan waktu kurang dari 9 detik. Sangat menarik bukan?

Lalu Bagaimana dengan Harganya?

Baca Juga: Harga All-New Toyota Veloz Melejit di Atas New Rush

Pada peluncurannya di akhir 2021 lalu, mobil sedan cantik ini dibanderol dengan angka Rp1.217.000.000 untuk satu unitnya. Terkini, ketika Anda mencoba Anda memasukkan kata kunci Lexus ES300H di mesin peramban Google, harganya masih stabil pada angka tersebut.

Harga ini juga tercantum dalam salah satu situs jual beli yang cukup terkenal, www.carmudi.co.id sehingga dapat menjadi acuan bahwa memang harga unit barunya berkisar di angka tersebut.

Bagaimana menurut Anda? Akankah Lexus ES300H menjadi opsi terbaru yang masuk ke dalam daftar incaran mobil hybrid di Indonesia? Anda bisa tuliskan tanggapan pada kolom komentar di bawah ini. Selamat melanjutkan aktivitas, dan semoga sukses!

Kontributor : I Made Rendika Ardian

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI