Suara.com - Toyota, pada Kamis (12/5/2022), meluncurkan mobil listrik versi produksi massal pertamanya di dunia. Peluncuran itu digelar di Jepang, meski untuk saat ini mobil jenis SUV bernama Toyota bZ4X itu hanya bisa disewa.
Untuk bisa menyewa mobil listrik Toyota tersebut, konsumen harus merogoh kocek hingga 39.000 dolar Amerika Serikat untuk durasi empat tahun.
Toyota, seperti dilansir dari Reuters, mengatakan skema sewa diterapkan di Jepang karena mayoritas konsumen belum percaya pada durabilitas baterai dan harga jual kembali mobil listrik.
Dengan skema sewa Toyota berharap keraguan para konsumen akan baterai dan harga jual kembali mobil listrik akan perlahan-lahan pudar.
Baca Juga: Sistem Pengisian Daya Toyota bZ4X Bermasalah di Cuaca Dingin
"Tugas kami untuk menghapus keraguan," kata Shinya Kotera, Presiden Direktur Kinto, unit bisnis penyewaan mobil Toyota.
Toyota menetapkan target 5000 Toyota bZ4X disewa di tahun fiskal ini. Sementara mulai tahun depan, Toyota berencana menjual mobil tersebut di negara lain, termasuk Eropa.
Di Jepang mobil hibrida memang masih lebih difavoritkan ketimbang mobil listrik. Toyota memelopori mobil hibrida sekitar 20 tahun lalu. Selain itu raksasa Jepang tersebut juga menjadi yang pertama yang mengembangkan mobil hidrogen.