Tampangnya Garang, Motor Adventure 125cc Ini Harganya Hampir Setara Kawasaki Ninja 250

Cesar Uji Tawakal Suara.Com
Sabtu, 07 Mei 2022 | 14:41 WIB
Tampangnya Garang, Motor Adventure 125cc Ini Harganya Hampir Setara Kawasaki Ninja 250
Sinnis T125. (Visordown)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sinnis mengumumkan peluncuran edisi terbatas dari motor petualang T125: T125 Black Edition pada pekan ini (4/5/2022).

T125 adalah motor adventure yang ditujukan untuk pemula, menampilkan motor silinder tunggal berpendingin cairan, 125cc, yang lolos euro5, dengan mesin yang menghasilkan 12,7 tenaga kuda dan torsi 10,5Nm.

Sinnis T125 juga dilengkapi garpu teleskopik di bagian depan, dan shock belakang yang bisa disetel, membuat motor ini beratnya mencapai 162kg.

Tangki bahan bakar 14 liter dan kapasitas bagasi 42,5 liter, membuat performa dari mesin motor ini sangat dimaksimalkan.

Baca Juga: 5 Motor Matic Paling Irit: Ongkos Jalan Harian Ramah di Kantong

Sinnis T125. (Visordown)
Sinnis T125. (Visordown)

Dilansir dari Visordown, menurut Sinnis T125 sanggup membawa beban berat itu untuk melaju dengan kecepatan 60mph (hampir 100 km/jam).

Dari segi spesifikasi, tidak ada yang baru untuk Black Edition T125, namun jika dilihat dari tampang, motor ini hadir dengan grafis cantik pada cat hitam satin-nya. Grafiknya topografi, dan menampilkan garis lintang dan bujur markas Sinnis di Brighton.

Harga motor ini mencapai £ 3.499, atau jika dirupiahkan mencapai lebih dari 62 jutaan, membuat motor 125cc ini harganya hampir setara dengan Kawasaki Ninja 250 yang di Indonesia dijual dengan harga sekitar Rp 66 jutaan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI