Suara.com - Pertamax turbo yang merupakan produk unggulan Pertamina dengan RON tertinggi 98. Adapun kelebihan Pertamax Turbo untuk motor yakni sebagai berikut.
Bahan bakar yang dikembangkan bersama Lamborghini ini disebut memiliki kandungan sulfur dibawah 50 ppm dan memenuhi standar EURO 4.
Tak hanya itu bahan bakar yang semula dipatok seharga Rp 9.850 per liter ini juga dilengkapi dengan formula PERTATEC (Pertamina Technology) dan Ignition Boost Formula.
Diracik dengan paduan RON tertinggi hingga 98 hingga dilengkapi berbagai teknologi tinggi kira-kira apa sih kelebihan pertamax turbo? Lewat ulasan berikut ini akan dipaparkan kelebihan pertamax turbo untuk motor yang perlu Anda ketahui.
1. Meningkatkan Kecepatan Kendaraan
Pertamax turbo disebut memiliki kemampuan untuk menstimulus proses pembakaran bahan bakar. Kemampuan ini berimbas pada proses pembakaran bahan bakar kendaraan yang berlangsung sempurna.
Proses pembakaran yang sempurna memungkinkan kendaraan memiliki performa dan tenaga yang prima ketika digunakan. Pertamax turbo kian unggul berkat penggunaan teknologi Ignition Boost Formula yang berperan mempercepat respons mesin terhadap proses pembakaran bahan bakar sehingga performa kendaraan semakin maksimal.
2. Cocok untuk Mesin Berteknologi Tinggi
Menggandeng Lamborghini saat mendesain pertamax turbo, PT Pertamina sudah menargetkan bahan bakar satu ini sebagai jodoh kendaraan dengan mesin berteknologi tinggi. Maka tak heran jika pertamax turbo cocok digunakan beberapa merk mobil sport, mobil super, hingga mobil premium.
3. Mencegah Knocking yang Berlebihan pada Mesin
BERITA TERKAIT
Pesulap Merah Ngetes Oktan Bensin Pertamina: RON Pertamax Turbo dan Pertalite Kok Cuma...
14 Maret 2025 | 15:40 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI