Suara.com - Pengguna mobil yang melakukan perjalanan mudik melewati tol trans Jawa, pasti tidak asing dengan pemandangan plang kilometer yang berada di sebelah kanan jalan.
Saat melaju ke arah Jawa, plang angka kilometer yang terpampang tentunya semakin besar. Hal ini menunjukkan jarak kilometer yang telah dilalui kendaraan.
Sedangkan saat kembali menuju arah Jakarta, angka yang terlihat semakin kecil atau berkurang. Sebenarnya, di mana titik 0 kilometer dimulainya tol trans Jawa?
Dikutip dari instagram Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPR, pada Sabtu 7 Agustus 2021, dijelaskan bahwa titik 0 kilometer jalan tol tersebut berada di Ibu Kota Jakarta.
Baca Juga: Supir Mengantuk, Minubus Tabrak Pembatas Jalan Tol Trans Jawa
"Jadi ketika pengendara sedang melintas di tol Cawang maka terdapat tulisan 0 kilometer-nya, atau dapat melihatnya saat sedang berkendara dari jalan tol Cikampek menuju tol dalam kota jakarta," tulis BPJT.
Titik 0 kilometer ini juga merupakan bagian dari titik 0 kilometer Jalan Tol di seluruh Indonesia.
Nilai kilometer ini semakin ke timur angka kilometernya juga semakin besar begitupun sebaliknya.
Titik 0 kilometer tersebut terletak di jalan tol dalam kota ruas Cawang-Tomang.
Tepatnya yakni berada di arah menuju timur Km 0 ruas Tol Cawang (arah Jakarta-Semanggi-Surabaya-Probolinggo).
Baca Juga: Rest Area Batang di Mana Saja? Cek Daftar dan Fasilitas yang Tersedia untuk Mudik Lebaran 2022
Kemudian, letak 0 kilometer tersebut berada pada arah menuju barat Km 0 di ruas Tol Tomang (arah Jakarta-Tangerang-Merak).
Dan titik 0 kilometer ini juga merupakan bagian dari titik 0 kilometer jalan tol di Indonesia.