Di Britania Raya Volta Trucks Kenalkan Dua Model Kendaraan Listrik Komersial untuk Penggunaan Perkotaan

Rabu, 27 April 2022 | 13:23 WIB
Di Britania Raya Volta Trucks Kenalkan Dua Model Kendaraan Listrik Komersial untuk Penggunaan Perkotaan
Prototipe Volta Zero, truk listrik 16 ton yang akan mulai diproduksi massal oleh Volta Trucks pada akhir 2022, dipamerkan di London, Inggris, Britania Raya (13/1/2022) [REUTERS/Nick Carey Wire via ANTARA]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Startup kendaraan listrik komersial Volta Trucks yang berbasis di Stockholm, Swedia dan memiliki pasar di Britania Raya baru saja mengenalkan dua model truk untuk kawasan perkotaan dengan kapasitas 7,5 ton dan 12 ton.

Dikutip kantor berita Antara dari Reuters, truk buatan Volta Trucks adalah kategori nol-emisi dan memiliki dimensi lebih kecil dari 16 ton.  Berfungsi sebagai sarana pengangkut logistik kawasan perkotaan dan mulai diproduksi 2025.

Volta Zero, truk listrik 16 ton dari perusahaan rintisan Volta Truck [screen shot The Energyst].
Volta Zero, truk listrik 16 ton dari perusahaan rintisan Volta Trucks [screen shot The Energyst].

Model-model baru dari Volta Trucks ini akan bergabung dengan produk Volta Zero model 16 ton, yang siap produksi akhir 2022,  dan 18 ton yang akan dibuat pada 2023. 

"Pelanggan kami memberi tahu mereka sangat menghargai atribut keselamatan dan nol-emisi dari Volta Zero 16-ton, namun membutuhkan kendaraan yang lebih kecil, kapasitas 7,5 dan 12 ton dalam operasi mereka," jelas Essa Al-Saleh, Chief Executive Officer Volta Trucks dalam pernyataan tertulis.

Baca Juga: Volvo Cars Tech Fund Danai Penelitian Teknologi Baterai Mobil Listrik

Volta Trucks saat ini memiliki pesanan untuk sekitar 6.000 truk listrik, termasuk 1.500 yang dipesan oleh unit logistik Deutsche Bahn, Schenker. Rencananya, perusahaan ini akan membuat 5.000 unit truk pada 2023 dan produksi tahunannya akan meningkat menjadi 27.000 unit pada 2025.

Volta Zero dari Volta Trucks [screen shot Volta Trucks].
Volta Zero dari Volta Trucks [screen shot Volta Trucks].

Pada Februari tahun ini, Volta Trucks mengatakan telah mengumpulkan 230 juta euro (247 juta dolar Amerika Serikat atau AS) untuk mendanai peluncuran produksi seri Volta Zero di akhir 2022.

Sebagai catatan, beberapa negara Uni Eropa memiliki larangan operasional truk berkapasitas lebih dari 7,5 ton yang beroperasi pada Minggu atau hari libur. Kemudian situasi khusus di kota-kota seperti Amsterdam tidak mengizinkan truk lebih berat untuk melindungi jalan-jalan tua dan jembatan bersejarah di seantero kota.

Sementara beberapa kota Eropa juga merencanakan pembatasan kendaraan komersial diesel. Seperti Paris akan melarangnya pada 2024, dan sejumlah produsen sedang menguji prototipe truk listrik berkapasitas tidak berat.

Baca Juga: Spectre, Mobil Listrik Perdana Rolls-Royce Sukses Uji Coba di Lingkaran Kutub Utara

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI