Suara.com - Jakarta dan Yogyakarta atau disingkat Yogya alias Jogja, termasuk dua kota di Pulau Jawa yang menjadi destinasi saat mudik Lebaran 2022. Dalam artian seru didatangi untuk menyimak keunikan berbagai sisi kotanya.
Yogya mendapat julukan sebagai kota budaya, menghadirkan potret tradisional bangunan dan kaya unsur seni, serta lanskap alam seru pantai hingga pegunungan. Sementara Jakarta menyajikan potret ibu kota negara dengan segala modernitas dan kantong-kantong budaya yang masih terpelihara.
Berkunjung ke Yogyakarta dari Jakarta bisa menjadi pilihan libur Lebaran dalam konteks berkendara atau mudik. Meski bukan mudik ke kampung halaman sendiri.

Perjalanan Jakarta-Jogja bisa ditempuh melalui jalur darat menggunakan fasilitas jalan tol.
Berapakah biaya yang dibutuhkan untuk menempuh perjalanan darat pakai tol Jakarta-Jogja?
Berikut rincian biaya serta jalur yang bisa dipilih bila ingin melakukan perjalanan mudik menggunakan mobil pribadi, sebagaimana dikutip dari Auto2000:
Ruas Tol Jakarta-Cikampek
Perjalanan akan dimulai lewat jalan tol JORR (Jakarta Outer Ring Road) dengan biaya untuk golongan I Rp 16.000. Setelah itu, memasuki jalan tol Jakarta-Cikampek dengan tarif golongan I Rp 20.000.
Pada ruas ini akan ada banyak rest area untuk istirahat dengan fasilitas modern yang bisa menjadi pilihan.
Ruas Tol Cikopo-Palimanan