Mercedes-Benz V 250 Avantgarde Line Meluncur di Indonesia, Diklaim Cocok untuk Mudik

Liberty Jemadu Suara.Com
Kamis, 21 April 2022 | 00:08 WIB
Mercedes-Benz V 250 Avantgarde Line Meluncur di Indonesia, Diklaim Cocok untuk Mudik
Harga Mercedes-Benz V 250 Avantgarde Line di Indonesia Rp 1.730.000.000 (off-the-road). [Dok Mercedes-Benz Distribution Indonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia, pada Rabu (20/4/2022) meluncurkan versi terbaru dari MPV Mercedes-Benz V 250 Avantgarde Line. Mobil ini diklaim lebih nyaman dan fokus pada kenyamanan penumpang yang duduk di bagian belakang.

Presiden Direktur PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia, Choi Duk Jun mengatakan Mercedes-Benz V 250 Avantgarde Line diluncurkan jelang Lebaran 2022 karena cocok untuk digunakan saat mudik.

"Kami percaya bulan Ramadhan ini adalah saat yang tepat untuk meluncurkan V 250 Avantgarde Line baru karena sifatnya yang fleksibel, cocok untuk bepergian bersama keluarga seperti untuk perjalanan mudik. Ukurannya yang besar dengan interior yang luas membuat mobil ini nyaman untuk perjalanan jauh," kata Choi dalam siaran pers yang diterima di Bogor.

Mercedes-Benz V 250 Avantgarde Line hadir dengan mesin bensin 2 liter empat silinder, yang mampu menyemburkan tenaga 211 hp pada torsi 350 Nm. Sementara transmisi otomatis 9G-TRONIC baru memastikan peningkatan kenyamanan dan efisiensi berkendara.

Baca Juga: Perbandingan Koleksi Kendaraan Presiden Jokowi Terbaru dengan Tahun Sebelumnya, Mobil Sama tapi Harga Beda

Untuk keselamatan berkendara, MPV baru ini dibekali 6 Airbag untuk pengemudi, penumpang depan, thorax-pelvis side airbag untuk pengemudi dan penumpang kursi depan, serta curtain airbag yang melindungi penumpang dari pilar A hingga D. Selain itu ada pula fitur Active Parking Assist dengan kamera 360 derajat, Attention Assist dan Blind Spot Assist.

Di interior, MPV mewah ini dihiasi trim dari kayu dengan efek pinstripe dan ambient light menghiasi sandaran kursi pengemudi dan penumpang kursi depan serta menekankan karakter mewah dari kompartemen penumpang. Di bagian belakang ada luxury captain seats dengan fungsi pemanas, fungsi pijat serta penahan kepala dan sandaran kaki.

Gaya dan kenyamanan di kokpit ditingkatkan dengan sistem infotainment MBUX – dengan layar sentuh berukuran 10,25 inci, touchpad di konsol tengah dan kontrol suara.

Harga Mercedes-Benz V 250 Avantgarde Line adalah Rp 1.730.000.000 (off-the-road) dan kini tersedia di diler resmi Mercedes-Benz di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Mercedes-Benz Uji Coba Teknologi Mobil Listrik Baru, Bisa Tembus 1.000 Km Sekali Pengisian

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI