Suara.com - Pemerintah kini memperbolehkan masyarakat untuk mudik lebaran 2022, setelah dua tahun dilarang akibat pandemi Covid-19 di Indonesia. Maka dari itu informasi seputar jalan tol pun banyak dicari, salah satunya tarif tol Surabaya Madiun.
Bagi para pemudik yang hendak mudik dengan menggunakan jalur darat terutama menuju Surabaya maupun Madiun, dapat mengetahui terlebih dahulu tarif tol yang perlu dilalui. Perlu diketahui, tarif tol Surabaya Madiun tahun 2022 ini mengalami perubahan seiring dengan kenaikan tarif tol Surabaya - Mojokerto baru-baru ini.
Kenaikan tarif tol Surabaya - Mojokerto ini berdasarkan Keputusan Menteri PUPR Nomor 236/KPTS/M/2022 tentang Penyesuaian Tarif Tol Pada Ruas Jalan Tol Surabaya - Mojokerto yang disahkan pada 4 Maret 2022.
Tol Surabaya - Madiun menjadi salah satu bagian dari jalur Tol Trans Jawa yang masuk koridor Semarang - Surakarta - Surabaya. Terdapat tiga ruas tol yang harus dilewati jika menggunakan jalan tol Surabaya - Madiun. Ruas tol tersebut antara lain adalah Surabaya - Mojokerto, Mojokerto - Kertosono, dan Kertosono - Ngawi.
Baca Juga: Informasi Tarif Tol Surabaya Solo PP untuk Mudik Lebaran 2022, Simak di Sini!
Jalan tol yang menghubungkan kota Surabaya dan Madiun memiliki panjang sekitar 160 kilometer dengan melewati 4 gerbang tol. Setiap gerbang tol diharuskan membayar sesuai dengan tarifnya dengan menggunakan kartu e-tol. Jalan tol tersebut antara lain:
- Jalan Tol Waru - Juanda
- Jalan Tol Surabaya - Mojokerto
- Jalan Tol Kertosono - Mojokerto
- Jalan Tol Ngawi - Kertosono
Berikut ini informasi tarif tol Surabaya Madiun dari keberangkatan dan tujuan dengan besaran tarif tol golongan I antara lain:
Tarif Tol Surabaya - Mojokerto
- Waru -Warugunung (Transaksi Terbuka): Rp 7.500
- Warugunung - Driyorejo: Rp 6.000
- Warugunung - Krian: Rp 13.000
- Warugunung - Mojokerto: Rp 31.500
Tarif Tol Mojokerto - Kertosono
- Mojokerto Barat - Mojokerto: Rp 6.000
- Mojokerto Barat - Jombang: Rp 23.000
- Mojokerto Barat - Bandar: Rp 40.000
Tarif Tol Kertosono - Ngawi
Baca Juga: Rekomendasi 5 Rest Area Ngawi, Mudik Lebaran 2022 Naik Mobil Pribadi Wajib Tahu
- Kertosono - IC Nganjuk: Rp 25.000
- Kertosono - IC Caruban: Rp 61.000
- Kertosono - IC Madiun: Rp 70.000
- Kertosono - Klitik: Rp 91.000
Demikian besaran tarif tol Surabaya Madiun 2022. Dengan mengetahui tarif tol, kamu dapat memperkirakan biaya yang harus dikeluarkan selama perjalanan. Semoga bermanfaat!
Kontributor : Muhammad Zuhdi Hidayat