Tak Perlu Cemas Ketahanan Baterai Mobil Listrik, All-New Toyota bZ4X di Jepang Hadir dalam Konsep Sewa

Selasa, 12 April 2022 | 13:46 WIB
Tak Perlu Cemas Ketahanan Baterai Mobil Listrik, All-New Toyota bZ4X di Jepang Hadir dalam Konsep Sewa
Toyota bZ4X termasuk dalam keluarga mobil listrik BEV Toyota bZ [toyota.co.uk].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Salah satu mobil listrik tenaga baterai dari Toyota, Toyota bZ4X BEV (Battery Electric Vehicle) bakal mengaspal di pasar domestik Jepang mulai 12 Mei 2022.

Dikutip kantor berita Antara dari rilis pers di laman resmi Toyota Motor Corporation (TMC), disebutkan bahwa Toyota bZ4X terbaru memiliki tingkat efisiensi 128 watt hour per km (Wh per km) dengan daya jelajah 559 km.

Agar kecemasan konsumen terkait daya ketahanan baterai bisa dikurangi, semisal takut mobil mendadak kehabisan energi listrik, sebuah solusi diterapkan. Yaitu menyediakan All-New Toyota bZ4X dalam konsep berlangganan KINTO atau model sewa.

Toyota bZ4X Concept. Perhatikan serunya lingkar kemudi yang tidak berbentuk rounded [toyota.co.uk].
Kabin dari Toyota bZ4X [toyota.co.uk].

Pengguna tak perlu memikirkan perawatan pun memperhitungkan pengisian ulang baterai mobil. Karena semuanya ditangani pihak penyewaan.

Baca Juga: Mantan Kapten Timnas Kolombia Freddy Rincon Mengalami Laka Lantas Mobil Lawan Bus, Ini Tabrakan Parah Kedua Kali

BEV ini tersedia untuk konsumen dengan konsep sewa (layanan berlangganan KINTO) untuk mengeliminasi kecemasan konsumen terkait daya baterai.

Untuk pemesanan perdana, saat launching Toyota bZ4X akan disediakan kuota 3.000 unit. Kemudian pemesanan kedua bakal dibuka akhir semester kedua 2022 sebanyak 2.000 unit. Sehingga total unit yang tersedia di Jepang untuk 2022 mencapai 5.000 unit BEV Toyota bZ4X.

Selain mempersiapkan produknya sendiri, Toyota juga melengkapi infrastruktur berupa stasiun pengisi daya tipe cepat, di semua dealer di Jepang pada 2025. Utamanya di kawasan perkotaan dengan permintaan mobil listrik tenaga baterai atau BEV tinggi.

Selanjutnya, setelah Toyota bZ4X mengisi pasar domestik Jepang, mobil listrik ini juga akan dikenalkan ke China, Amerika Serikat, serta Eropa.

Sebagai catatan, nama model "bZ4X" secara sederhana diartikan sebagai 4X yang menandakan kelompok model buatan Toyota di masa mendatang, sementara bZ artinya adalah Beyond Zero atau emisi gas buang nol persen disertai pengalaman seru lebih dari yang bisa dibayangkan saat mengemudikan kendaraan ini.

Baca Juga: Biaya Perawatan Mobil Listrik: Seberapa Mahal Jika Dibandingkan dengan Kendaraan Konvensional?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI