Suara.com - Minggu (10/4/2022) malam, Indonesia International Motor Show atau IIMS Hybrid 2022 resmi berakhir, setelah seremoni penutupan digelar sehari sebelumnya, Sabtu (9/4/2022) di lokasi penyelenggaraan, JIExpo, Kemayoran, Jakarta.
Dikutip dari kantor berita Antara, dalam acara penutupan, Dyandra Promosindo sebagai penyelenggara memberikan penghargaan atas partisipasi para Agen Pemegang Merek (APM), termasuk kategori khusus. Juga diumumkan juara lomba IIMS Formula Electric Student Championship 2022.
PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) tampil keren dengan meraih enam penghargaan di IIMS Hybrid 2022, yaitu:
Baca Juga: IIMS Hybrid 2022 Berbuah Rekor MURI, Grand Prize Terbanyak dalam Sejarah Otomotif Nasional
- Best APM Indoor Booth Activity
- Best Booth Car di atas 1.000 m persegi
- Best Product Launch Activity
- Best CHSE Implementation (Clean, Health, Safety, and Environment sehubungan dengan situasi pandemi COVID-19)
- Miss IIMS 2022 atas nama Usher Suzuki Aria
- Miss Best Costume IIMS 2022.
"Kami sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada penyelenggara IIMS serta semua pihak yang telah mendukung Suzuki sehingga meraih enam penghargaan pada ajang IIMS Award tahun ini," demikian sambutan Harold Donnel, 4W Head of Brand Development PT SIS dalam rilis resmi Suzuki Indonesia pada Senin (11/4/2022).
"Penghargaan yang kami dapatkan membuktikan bahwa Suzuki, melalui tema, tampilan, fasilitas, dan aktivitas booth-nya, mampu menarik minat pengunjung dan mendapat apresiasi dari panitia,"tambahnya.
Berlokasi di Hall A2 JIExpo Kemayoran dan berukuran 1.110 m persegi, booth Suzuki mengusung nuansa alam yang modern. Simak video Suara.com di laman ini, yang menyuguhkan Suzuki XL7 Camper Van hasil customizing seru.
Selain memiliki area display unit yang diisi 14 line up mobil, tiga unit test drive, tiga line up sepeda motor, satu line up outboard motor, serta aksesori resmi.
Suzuki juga menyediakan area transaksi yang luas dan nyaman, area bermain anak, informasi di layar digital, hingga photobooth. Selain itu, Suzuki juga memberikan hadiah langsung bagi pengunjung yang bertransaksi di IIMS 2022, suguhan kopi gratis, hingga hiburan puppet show, hadiah menarik bagi anak-anak, musik akustik Top 40, penampilan komika Stand Up Indo, serta penampilan dari Suzuki Aria.
Baca Juga: Prestige Aviation Order 100 Unit EHang 216, Hari Ini Ada Demo Taksi Udara di IIMS Hybrid 2022
Kemenangan enam penghargaan di IIMS Hybrid 2022 disebutkan Harold Donnel menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kepercayaan konsumen melalui optimalisasi booth dan aktivitas Suzuki di setiap kegiatan pameran.
"Hal ini juga kami lakukan sebagai apresiasi kami dalam memberikan kepuasan kepada pelanggan setia Suzuki," pungkasnya.
Berikut daftar lengkap para peraih penghargaan di pentas IIMS Hybrid 2022
IIMS Formula Electric Student Championship 2022
- Best Skidpad - Universitas Negeri Yogyakarta
- Best Acceleration - Universitas Gadjah Mada
- Best Endurance - Universitas Negeri Yogyakarta
- Best Business Plan - Institut Teknologi Kalimantan
- Best Team - Universitas Negeri Yogyakarta
Kategori roda empat
- Best APM Indoor Booth Activity - Suzuki
- Best APM Outdoor Activity - Hyundai
- Best Booth Car di bawah 600 m persegi - MG
- Best Booth Car di atas 600 m persegi - Toyota
- Best Booth Car di atas 1.000 m persegi - Suzuki
- Best Electric Car tahun 2022 - Hyundai IONIQ 5
- Best Sedan - Camry Hybrid
- Best SUV - Toyota Fortuner
- Best Cross Over - Honda HRV
- Best Favorite New Car Launch - Suzuki XL7 FF Sport
- Best Hatchback - Honda City Hatchback
- Best MPV - All-New Toyota Voxy
- Best City Car - Honda Brio RS
- Best Concept Car - MG 5 EV
- Most Tested Car Choice - Hyundai IONIQ 5
- Best Newcomer Brand - Chery
- Best EV Commercial Car - DFSK Gelora E
- Inspirational Car Concept - Toyota Innova EV
- The Most Affordable EV Concept - Wuling GSEV
Katageori roda dua
- Best Electric Motorcycle - Volta Patriot X
- Best Booth Motorcycle di bawah 120 m persegi - Royal Enfield
- Best Booth Motorcycle di atas 120 m persegi - Yamaha
- Best Scooter - Keeway Shiny 150
- Best Sport Bike - Kawasaki Ninja ZX-25R
- Best Naked Bike - KTM Duke 790
- Best Cruiser Bike - Honda Rebel
- Best Favorite Motorcycle Launch - Husqvarna Svartpilen 250
- Best Touring - Honda CB150X
- Best Trail Adventure - Yamaha WR155
- Best Motorcycle Choice - Yamaha Fazzio Hybrid - Connected
- Best Local Motorcycle Brand - Gesits
- Best Sport EV Motorcycle - Energica Series
Kategori khusus
- Best Booth Sponsor - MUFG Danamon Adira
- Best Booth PAHAMI - Venom
- Best Booth Aftermarket - Yuasa
- Best Booth CHSE Car Implementation - Suzuki
- Best Booth CHSE Motorcycle Implementation - Astra Honda Motor (AHM)
- The most viewed instagram post - BMW
- The Most interactive booth - Mitsubishi
- The Most favorite 360 booth - Maomoto
- Best Digital Innovation - Loket.com IIMS NFT Society
- Best E-Commerce Partner - Tokopedia
- Best EV Support - PLN
- Best Booth Indonesia Boating Gathering - BRP