Rolls-Royce Art Programme Gelar Spirit of Ecstasy Challenge Perdana, Ini Tiga Juaranya

Jum'at, 08 April 2022 | 07:00 WIB
Rolls-Royce Art Programme Gelar Spirit of Ecstasy Challenge Perdana, Ini Tiga Juaranya
Maskot Spirit of Ecstasy pada Rolls-Royce Black Badge Ghost [Rolls-Royce Motor Cars].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rolls-Royce Art Programme dari Rolls-Royce Motor Cars baru saja menutup penjurian Muse, The Spirit of Ecstasy Challenge perdana. Temanya adalah karya inovatif di atas media tekstil, dengan inspirasi kemegahan brand Rolls-Royce sendiri, serta maskot kebanggaannya, Spirit of Ecstasy.

Dikutip dari rilis resmi Rolls-Royce Motor Cars sebagaimana diterima Suara.com, tiga nama desainer terpilih menjadi juara Muse, The Spirit of Ecstasy Challenge yang digelar pertama kali. Yaitu:

  • Bi Rongrong
  • Ghizlane Sahli
  • Scarlett Yang

Ketiga desainer ini berkreasi di atas tekstil, yang menantang batas-batas desain. Lantas sebagai hadiah akan diundang mengunjungi Goodwood, Home of Rolls-Royce, untuk bertemu dengan pengrajin ahli brand ini, sebelum menyelesaikan kreasi mereka.

Desainer Ghizlane Sahli [Rolls-Royce Motor Cars].
Desainer Ghizlane Sahli [Rolls-Royce Motor Cars].

Karya ketiganya akan dipamerkan mulai musim panas tahun ini, dilanjutkan tur global ke berbagai negara.

Baca Juga: Spectre, Mobil Listrik Perdana Rolls-Royce Sukses Uji Coba di Lingkaran Kutub Utara

"Dalam perusahaan kami, inovasi menjadi aspek dari setiap proses desain kami, dan inilah tiga karya desainer yang benar-benar menonjol dalam proposal masing-masing. Kami berharap bisa ketiga pemenang, dalam mewujudkan desain mereka," papar Anders Warming, Director of Design, Rolls-Royce Motor Cars.

Desainer Scarlett Yang [Rolls-Royce Motor Cars].
Desainer Scarlett Yang [Rolls-Royce Motor Cars].

"Proses pemilihan tiga desainer untuk The Spirit of Ecstasy Challenge sangat menginspirasi. Karya desainer yang dinominasikan menunjukkan perpaduan menarik antara eksperimental dan tradisional; proses langsung dan teknologi industri; serta pemikiran desain yang bernuansa dan kapasitas untuk merespons secara cerdas," demikian pernyataan bersama para juri.

Desainer  Bi Rongrong [Rolls-Royce Motor Cars].
Desainer Bi Rongrong [Rolls-Royce Motor Cars].

"The Spirit of Ecstasy Challenge adalah jembatan antara tradisi dan inovasi, dan semua desainer yang kami pilih memahami bagaimana manusia terhubung dengan lingkungan kita. Ketiga pemenang juga memunculkan ide-ide yang menyentuh secara mendalam tantangan-tantangan penting di zaman ini," lanjut pernyataan juri.

Juri The Spirit of Ecstasy Challenge kali perdana ini adalah Anders Warming, Director of Design, Rolls-Royce Motor Cars; Yoon Ahn, Direktur Kreatif AMBUSH dan Direktur Perhiasan di Dior Men; Tim Marlow, Kepala Eksekutif dan Direktur di Museum Desain, London; dan Sumayya Vally, Pendiri dan Kepala Sekolah di Counterspace Studio, Johannesburg.

Baca Juga: Seniman Amerika Serikat Sondra Perry Menangkan Rolls-Royce Art Programme dan Pamerkan Karya di Swiss

Lomba di bidang seni memperebutkan penghargaan Muse, The Spirit of Ecstasy Challenge ini akan digelar rutin di masa mendatang, setiap dua tahun sekali.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI