Suara.com - Berpredikat sebagai Ibu Kota Tanah Air Indonesia, salah satu ciri Jakarta adalah lalu-lintas padat, lengkap dengan hiruk-pikuk metropolitan. Dari pengalaman Suara.com, ingar-bingar itu bisa berkurang sejenak saat bertandang ke Indonesia International Motor Show atau IIMS Hybrid 2022 di JIExpo, Kemayoran.
Tepatnya bila bertandang ke booth PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) di Hall A2 JIExpo. Silakan menuju ke sudut di sisi paling kanan, dan rasakan suasana tropical rain forest alias hutan hujan tropis.
Di sudut terhampar rumput sintetis menghijau, lengkap dengan pepohonan menjulang, kursi dan meja piknik, sampai tumpukan kayu bakar, serta api unggun terbuat dari lampu dan kertas merah yang disembur udara.
Lalu masih ada kicauan burung diperdengarkan dari sound system sehingga nuansa alam bebas terasa semakin kental.
Sebagai titik pusat perhatian, hadir satu unit Suzuki XL7 yang dimodifikasi menjadi camper van.
Ide tertuang sungguh keren dan detail, seperti modifikasi eksterior muncul lewat kehadiran mud guard, grille, hingga lampu depan-belakang yang tersimak gagah.
Kemudian ada tangga knock-down menuju agian atap kendaraan atau roof-top yang dipasangi tenda.
Masuk ke bagian kabin, dibuat dek yang mampu menampung orang dewasa berbaring, ditambah fitur In-Car-Entertainment (ICE) menyuguhkan berbagai tayangan film dan hiburan.
Baca Juga: Jajaran Produk Motor Listrik di IIMS Hybrid 2022, Ada yang Cuma Rp 14 Jutaan
Pemungkasnya, adalah tambahan generator serta perlengkapan penerangan sebagai pendukung kegiatan dapur mini.