Suara.com - Bila sebelumnya terdapat artikel dengan kutipan dari kantor berita Antara yang menyatakan bakal dilakukan lelang atas barang-barang pemberian rider MotoGP dalam perhelatan MotoGP Mandalika 2022, maka berita telah disunting ulang pada Rabu (30/3/2022).
Dikutip dari kantor berita Antara, barang-barang yang akan dilelang adalah pemberian rider MotoGP yang diterima oleh Mandalika Grand Prix Association (MGPA), Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), dan Kementerian Keuangan.
Sehingga dengan demikian jelas bahwa lelang tidak menyangkut segala bentuk hadiah, cendera mata, atau barang-barang yang diberikan langsung oleh para rider kepada penonton di ajang MotoGP Mandalika 2022.
Disebutkan bahwa Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan Nusa Tenggara Barat (NTB), di Mataram, Selasa (29/3/2022) menyebutkan, ada 11 barang pemberian para pembalap yang dikumpulkan dan sudah tersimpan di Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Mataram.
Baca Juga: Pak Jokowi Pemotor Sejati, Simak Patung Ini di Gerbang Sirkuit Mandalika
Barang-barang ini siap dilelang bersamaan dengan lelang produk Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM).
Proses lelang akan dilakukan secara Nasional sehingga semua orang bisa melakukan penawaran. Masyarakat yang ingin mendapatkan barang pemberian pembalap bisa mendaftarkan diri di Mataram.
Dan sebelum dilelang, KPKNL akan dibantu tim ahli penaksir dari berbagai asosiasi, seperti Ikatan Motor Indonesia (IMI) yang paham nilai barang-barang otomotif yang dipakai oleh para pembalap ternama.
Juga ditambahkan pernyataan via media sosial Twitter atas nama akun @DitjenKN sebagaimana dikutip Suara.com:
barang yang akan dilelang adalah merchandise pemberian pembalap ke ITDC, MGPA, dan Kemenkeu untj tujuan amal, bukan barang-barang dari pembalap yang diberikan kepada penonton. Jadi barang yang diterima penonton tetap jadi milik masing-masing dan tidak ada kaitan dengan lelang.
Baca Juga: Belajar dari MotoGP Mandalika 2022, IMI NTB Sebutkan Tahun Depan Andalkan Marshal Lokal
Dengan demikian artikel ini adalah informasi terbaru dari rencana pelelangan barang-barang pemberian rider MotoGP dalam acara balap MotoGP Mandalika 2022.