Ini Dia 5 Ciri-Ciri Motor Turun Mesin: kalau Sudah Terasa, Segera Bawa ke Bengkel, ya!

Cesar Uji Tawakal Suara.Com
Selasa, 29 Maret 2022 | 15:45 WIB
Ini Dia 5 Ciri-Ciri Motor Turun Mesin: kalau Sudah Terasa, Segera Bawa ke Bengkel, ya!
Ilustrasi motor perlu turun mesin. (Pexels/cottonbro)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Perlakuan turun mesin pada motor bisa berarti kabar buruk untuk pemiliknya. Anda, dalam hal ini, wajib melakukan servis besar dengan proses tersebut. Sebelumnya, Anda harus mengenali ciri-ciri motor turun mesin, agar bisa mengambil langkah cepat dan mencegah kerusakan makin parah.

Turun mesin sendiri sebenarnya jadi proses wajar yang dilakukan pada motor yang berusia tua. Namun demikian, mengenali tanda-tandanya bisa jadi cara ampuh mencegah pembengkakan biaya. Berikut ciri-ciri motor turun mesin yang bisa Anda simak.

Ilustrasi mesin motor. (Pexels/Rachel Claire)
Ilustrasi mesin motor. (Pexels/Rachel Claire)

1. Suara Mesin Berisik

Berisik di sini bukan dalam artian keras, karena ini bisa dipengaruhi oleh knalpot atau jenis motor yang Anda miliki. Namun lebih kepada suara yang asing dan tidak seperti suara mesin pada umumnya. Pada saat dinyalakan dan proses pembakaran terjadi, muncul suara lain yang tidak nyaman didengarkan. Hal ini bisa jadi salah satu tanda motor Anda harus melakukan servis besar.

Baca Juga: Bocor Penampakan Harley-Davidson Entry Level, Pakai Mesin 500 cc Nih

2. Motor Tidak Bertenaga

Untuk Anda yang sudah cukup lama menggunakan motor, tentu paham benar bagaimana tenaga yang bisa dikeluarkan motor saat berada dalam kondisi prima. Namun saat motor terasa lebih lemah dan tidak bisa memberikan keluaran daya yang ideal, ini juga bisa jadi tanda motor sudah memasuki waktu overhaul. Kondisi yang paling sering memicu tenaga kurang adalah saat membawa beban berat, dan jalan tanjakan.

3. Asap Putih dari Knalpot

Asap putih yang keluar dari knalpot motor 4 tak akan jadi tanda berikutnya motor Anda perlu menjalani servis besar. Hal ini bisa terjadi karena adanya kerusakan bagian piston atau silinder mesin, sehingga perlu dibongkar dan diperbaiki.

Pada motor dengan mesin 2 tak, tanda ini sedikit sulit dikenali karena dalam kondisi ideal saja produksi asapnya memang cukup banyak.

Baca Juga: Menuju IIMS Hybrid 2022, Ini Daftar Mobil dan Sepeda Motor Baru yang Siap Naik Panggung Pameran

4. Boros Oli Mesin

Idealnya oli mesin akan bertahan cukup lama dalam pemakaian ideal. Namun pada mesin motor yang sudah tidak beres, konsumsi oli mesin akan tinggi, dan bahkan bisa habis akibat terjadinya kebocoran. Tentu saja ciri-ciri motor turun mesin ini mungkin jadi salah satu yang paling tampak, karena Anda kemudian harus terus membeli oli mesin sebelum waktunya.

5. Sulit Dinyalakan saat Pagi Hari

Pada kondisi mesin yang benar-benar dingin, misalnya saat pagi hari, motor akan sulit dinyalakan. Bahkan setelah menggunakan starter tangan atau starter kaki, motor tetap akan sulit dinyalakan.

Ketika beberapa ciri-ciri motor turun mesin di atas sudah muncul, maka sangat direkomendasikan agar Anda segera melakukan prosedur tersebut. Sederhana saja, untuk mengurangi resiko kerusakan lebih banyak pada bagian mesin motor Anda.

Kontributor : I Made Rendika Ardian

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI