Ternyata, Suhu Dingin Membuat Mobil Listrik Lebih Boros

Senin, 21 Maret 2022 | 17:25 WIB
Ternyata, Suhu Dingin Membuat Mobil Listrik Lebih Boros
Ilustrasi mobil saat musim dingin. (Pixabay/igor volgin)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Meski lebih ramah lingkungan, mobil listrik rupanya memiliki sedikit kelemahan saat memasuki musim dingin.

Pasalnya, mobil listrik ternyata lebih banyak menyedot daya baterai.

Berdasarkan data yang dipaparkan ADAC Jerman, mobil listrik disebut mengonsumsi lebih banyak energi saat musim dingin daripada di cuaca yang lebih hangat.

Dari beberapa model yang diuji, mobil listrik Volkswagen ID.3 menjadi model paling banyak menguras daya baterai.

Tercatat model ini mengonsumsi 99 persen lebih banyak energi pada perjalanan sejauh 23 kilometer pada suhu -7°C.

Hasil ini menjadikan ID.3 sebagai mobil listrik paling boros daya saat musim dingin.

Mobil listrik murni Volkswagen ID.3 yang menggunakan ban buatan Bridgestone [Volkswagen via ANTARA].
Mobil listrik murni Volkswagen ID.3 yang menggunakan ban buatan Bridgestone [Volkswagen via ANTARA].

Sementara model lainnya seperti Hyundai Kona Electric, Ford Mustang Mach-E, dan Lexus UX300e mengonsumsi antara 46 dan 59 persen lebih banyak, selama musim dingin.

Sedangkan Fiat 500e dan Renault Zoe tampil lebih baik dengan konsumsi hanya 34 hingga 44 persen lebih banyak, dalam perjalanan cuaca dingin.
 
Melansir Carscoops, Senin (21/3/2022), ID.3 sebenarnya memiliki fitur pompa panas yang dirancang untuk membuat baterai tetap berada pada suhu ideal antara 20°C sampai 40°C.

Namun, sistem ini justru membuat daya baterai lebih boros karena terus dipompa untuk membuat baterai berada pada suhu ideal.

Baca Juga: Porsche Buka Peluang Kerjasama dengan Apple, Kembangkan Mobil Listrik?

ADAC menjelaskan, sebenarnya ada beberapa cara untuk membantu mobil listrik tetap stabil di musim dingin.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI