Dalam sesi warm up Pertamina Grand Prix of Indonesia, Marc Marquez mengalami sebuah insiden yang dikenal dengan sebutan kecelakaan highside. Kejadian tersebut terjadi pada hari Minggu (20/3/2022), pada saat itu, Marc Marquez sedang menjalani sesi pemanasan, ia terjatuh di Turn 7.
Marc Marquez mengalami kecelakaan highside tersebut saat di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Indonesia. Pembalap pemilik nomor 93 itu hendak menikung di Turn 7, tetapi ia kehilangan kendali dan terpelanting ke udara. Motor yang dikendarainya pun sempat berputar di udara dengan waktu yang cukup lama.
Marc Marquez yang merupakan salah satu rider atau pembalap yang banyak memiliki fans di Indonesia ini selamat dalam kecelakaan tersebut, ia masih bisa berdiri dan menjauh dari motor, sedangkan motor RC213V yang ditunggangi oleh rider Repsol Honda tersebut, mengalami kerusakan yang sangat parah hingga ringsek.
Marquez dilarikan ke rumah sakit akibat kecelakaan yang lazim disebut dengan highside tersebut. Lalu, apa itu kecelakaan highside yang dialami oleh pria berdarah Spanyol tersebut? Simak ulasan di bawah ini!
Baca Juga: Deretan Artis Nonton MotoGP di Mandalika, Tiara Andini Sampai Ketiduran
Kecelakaan atau insiden highside sendiri biasanya terjadi pada saat ban belakang motor selip atau terpeleset, sebelum kemudian mencengkeram kembali ke lintasan untuk memicu daya lecut ke arah sebaliknya.
Daya tersebut yang kemudian seringkali membuat para rider kehilangan kendali motornya dan pada akhirnya terlontar lepas ke udara. Momen terhempas ke udara itulah yang menjadi salah satu ciri pembeda dengan lowside, istilah lain dalam kecelakaan di arena balapan.
Lowside sendiri merupakan kebalikan dari highside. Jika dalam highside pembalap terlontar atau terpelanting ke udara, pada kecelakaan yang disebut dengan lowside, rider biasanya terjatuh meluncur bersama motor yang dikendarainya. Lowside biasanya terjadi saat ban belakang motor terus berputar/tergelincir sampai akhirnya kehilangan daya cengkeram.
Pihak Honda telah mengonfirmasi bahwa Marc Marquez saat ini sedang berada di Rumah Sakit Umum Daerah Mataram untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Kontributor : Syifa Khoerunnisa
Baca Juga: 4 Pembalap MotoGP Ini Meninggal Saat Balapan